Dukung Kabupaten Konservasi, 3.100 Batang Bibit Tanaman Buah akan Dibagikan Saat Musrenbang 

Rabu 02-02-2022,16:55 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Dalam rangka mendukung kabupaten konservasi. Pemkab Lambar melalui Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura (DTPH) akan menyiapkan bantuan bibit pohon buah-buahan sebanyak 3.100 batang yang akan dibagikan pada saat momen acara musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat kecamatan tahun 2022. 

“Bantuan bibit tanaman buah-buahan sebanyak 3.100 batang itu terdiri dari 2500 batang tanaman alpukat dan 300 batang bibit manggis dan 300 batang jambu jamaika,” kata Kepala DTPH Ir. Nata Djudin Amran.

Bantuan bibit tanaman buah-buahan tersebut, kata dia, rencananya akan dialokasikan kepada 15 kecamatan yang ada di Kabupaten Lambar yaitu Kecamatan Sumberjaya, Kecamatan Kebutebu, Kecamatan Gedungsurian, Kecamatan Waytenong, Kecamatan Airhitam, Kecamatan Sekincau, Kecamatan Pagardewa, Kecamatan Batuketulis, Kecamatan Suoh, Kecamatan Bandarnegeri Suoh, Kecamatan Sukau, Kecamatan Belalau, Kecamatan Balikbukit, serta Kecamatan Lumbokseminung, serta Kecamatan Batubrak.

“Bantuan bibit tersebut akan dibagikan pada saat acara musrenbang tingkat kecamatan,” kata dia 

Kata dia, dalam rangka memanfaatkan potensi lokal, khusus untuk bibit tanaman alpukat didatangkan dari Kecamatan Lumbokseminung. Sedangkan untuk bibit jambu jamaika dan manggis didatangkan dari lokasi penangkaran benih di luar daerah.

“Khusus tanaman alpukat, di Kabupaten Lambar selama ini tumbuh dengan subur bahkan petani sudah ada yang melakukan pengembangan budidaya tanaman alpukat. Sedangkan untuk jambu jamaika dan manggis akan dilakukan penanaman dan jika cocok maka akan dilakukan pengembangan,” tegasnya

Ia berharap dengan adanya gerakan penanaman pohon ini selain untuk mensosialisasikan kepada masyarakat serta dalam rangka mendukung kabupaten konservasi, juga diharapkan hasil tanaman buah tersebut nantinya dapat bermanfaat bagi masyarakat. (lus/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait