Medialampung.co.id - Salah satu jalan poros milik Pekon Muarajaya I, Kecamatan Kebuntebu, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) sepertinya sudah layak untuk diberikan pembangunan.
Pasalnya dari pantauan media ini, banyak terjadi kerusakan di jalan poros tersebut yang rata-rata rusak karena terkelupasnya aspal jalan (latasir) hingga membentuk kubangan. Sementara selain jalan warga karena berada di tengah pemukiman. Jalur itu juga sebagai ruas multi fungsi, diantaranya jalan poros menuju pasar rakyat, jalan menuju SD dan SMP, dan jalan penghubung ke Pekon Purawiwitan dan Muarajaya II. Peratin Muarajaya I Subarkat menerangkan jalur itu merupakan jalan kabupaten, dimana beberapa tahun lalu (2017) diberikan pembangunan perkerasan jalan. Namun tidak seberapa lama sekitar satu pekan usai dibangun mulai terjadi kerusakan. Kemudian diberikan perbaikan, namun. Lagi-lagi kerusakan terjadi tak berselang lama dari perbaikan. Dan sejak itu tidak ada upaya perbaikan lagi. "Kami tidak tahu apa penyebab cepat terjadinya kerusakan, dan saat ini dampaknya mulai kami rasakan," ungkapnya. Tentunya terkait itu pihaknya mengharapkan kepada pemkab Lambar dapat melakukan perbaikan kembali untuk kelancaran aktivitas masyarakat. (r1n/mlo)Dibangun 3 Tahun Lalu, Jalan Kabupaten Pekon Muarajaya I Kini Memprihatinkan
Selasa 15-12-2020,20:33 WIB
Editor : Budi Setiyawan
Kategori :