Deklarasi Damai, Para Calon Peratin Diminta Harus Siap Kalah

Kamis 13-01-2022,15:47 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Seluruh calon peratin dari tiga pekon di Kecamatan Sukau, Kabupaten Lampung Barat mengikuti deklarasi damai pada pemilihan peratin (Pilratin) serentak yang akan digelar pada 23 Februari 2022 mendatang.

Deklarasi damai itu diikuti sebanyak enam calon peratin dari Pekon Tanjungraya, Tapaksiring dan Jagaraga yang ditandai dengan penandatanganan pakta integritas dan pernyataan sikap untuk mewujudkan Pilratin aman dan damai.

Dalam kesempatan itu, Camat Sukau Hadi Sutanto, S.Kom, M.S.i, berharap deklarasi damai ini menjadi komitmen awal bagi para calon peratin untuk menjaga pelaksanaan Pilratin agar berlangsung aman, tertib, lancar dan sukses.

“Kalau siap menang berarti harus siap juga untuk kalah. Yang kalah harus dan mendukung peratin terpilih untuk membangun pekon,” ucap hadi. 

Disamping itu Ia juga berpesan kepada para unsur penyelenggara pilratin agar dapat bekerja sesuai prosedur dan perundang-undangan yang berlaku. Selain itu penyelenggara Pilratin diharapkan dapat meminimalisir permasalahan agar tidak sampai terjadi sengketa dalam pelaksanaan Pilratin nantinya.

“Kita berharap beberapa tahapan penting yang akan segera kita laksanakan dalam gelaran pilratin ini nanti akan berjalan dengan aman, tertib tanpa hambatan dan menghasilkan pemimpin-pemimpin yang berkualitas,” harapnya.

Kemudian, terusnya, satu hal lagi yang tak boleh diabaikan pada Pilratin serentak yaitu disiplin menjalankan protokol kesehatan, sesuai amanat yang telah diatur dalam Permendagri No.72/2020.

“Mengingat ancaman pandemi Covid-19 belum usai, kami mengingatkan masyarakat yang berpesta demokrasi ataupun panitia tetap meningkatkan disiplin protokol kesehatan,” ucapnya.

Seperti diketahui, kegiatan deklarasi damai itu dihadiri seluruh unsur pimpinan kecamatan mulai dari TNI Koramil 422/04 Balikbukit, Polsek Balikukit serta jajaran panitia pilratin.(edi/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait