Berkunjung ke Sekincau, Pakcik Santuni Anak Yatim-Piatu

Minggu 29-08-2021,16:34 WIB
Editor : Budi Setiyawan

Medialampung.co.id - Sebagai bentuk kecintaan kepada masyarakat khususnya perhatian dengan yatim dan piatu, Bupati Lampung Barat Parosil Mabsus didampingi istri Partinia memberikan santunan. 

Seperti yang dilaksanakan di Kecamatan Sekincau, Minggu (29/8), bertempat di Mushola Al Mubarokah, Lingkungan Palpatoh, Kelurahan Sekincau, Bupati sapaan akrab Pakcik menyalurkan santunan kepada 70-an yatim dan piatu. 

Dalam sambutanya Pakcik, menegaskan bahwa Do'a anak yatim piatu sangat mustajab, maka dari itu sudah sepantasnya diperlakukan dengan kasih sayang bersama, karena hal ini akan menjadikan salah satu ukuran keimanan seseorang muslim.

Pakcik, meminta panjatan doa dari anak-anak yatim-piatu agar Kabupaten Lambar khususnya senantiasa dalam lindungan Allah SWT, dan pandemi Covid-19 segera berakhir sehingga semua komponen masyarakat dapat beraktifitas seperti biasa. 

Bupati juga apresiasi masyarakat seperti di Kecamatan Sekincau yang begitu sangat antusias serta memiliki jiwa sosial tinggi dalam giat giat sosial terlebih kegiatan santunan anak yatim piatu seperti yang dilaksanakan ini.

Sementara Camat Sekincau Sri Handayani.SH., menyampaikan ucapan terimakasih kepada bupati dan istri yang memberikan perhatian begitu tinggi kepada masyarakat.

"Masyarakat bangga dengan bupati yang peduli terhadap anak yatim dan yatim piatu, di tengah kondisi yang sulit dan disela kesibukannya beliau dengan semangat untuk tetap memperhatikan warga dengan berkeliling menyapa langsung," ungkapnya. 

Lurah Sekincau Juarsah, S.Kom., juga menyampaikan terimakasih kepada bupati yang memberikan perhatian kepada masyarakat setempat khususnya. (r1n/mlo)

Tags :
Kategori :

Terkait