Wisata Pantai Mandiri Sejati Telan Korban, Warga Lampung Utara Hanyut

Wisata Pantai Mandiri Sejati Telan Korban, Warga Lampung Utara Hanyut

Pantai Mandiri Sejati Kecamatan Krui Selatan telan korban, pencarian korban oleh tim gabungan di lanjutkan besok pagi - foto dok--

MEDIALAMPUNG.CO.ID – Musibah kecelakaan laut kembali terjadi di wilayah pesisir Kabupaten Pesisir Barat.

Seorang wisatawan dilaporkan hanyut saat berenang di Pantai Mandiri Sejati, Kecamatan Krui Selatan, Sabtu, 3 Januari 2026 sore.

Hingga malam hari, korban belum berhasil ditemukan dan masih dalam proses pencarian.

Korban diketahui bernama Rizal Wahyudi (30), warga Desa Kali Balangan, Kecamatan Abung Selatan, Kabupaten Lampung Utara.

BACA JUGA:Jessica Mila Rencanakan Tambah Momongan pada 2026, Nikmati Peran Sebagai Ibu

Peristiwa nahas itu terjadi sekitar pukul 17.30 WIB, saat korban bersama rombongan tengah berwisata di kawasan pantai tersebut.

Camat Krui Selatan, Akhmad Firsada Indah, S.Sos., M.M., membenarkan kejadian tersebut.

Ia menjelaskan, korban datang bersama rombongan berjumlah 14 orang dari Kotabumi sejak pagi hari.

“Rombongan berangkat dari Kotabumi, Lampung Utara, sekitar pukul 08.00 WIB dan tiba di Pantai Mandiri Sejati sekitar pukul 15.30 WIB. Sekitar pukul 17.00 WIB mereka mandi di laut, dan setengah jam kemudian korban terseret arus dan hanyut,” kata Akhmad Firsada.

BACA JUGA:Pihak Inara Rusli Minta Wardatina Mawa Hentikan Pembahasan Dugaan Perzinaan Sebelum Ada Tersangka

Menurutnya, upaya pencarian awal telah dilakukan oleh warga sekitar dan aparat setempat.

"Namun hingga malam hari korban belum ditemukan akibat kondisi ombak yang cukup kuat menjelang petang," jelasnya.

Sementara itu, Plt. Kepala BPBD Pesisir Barat, Roby Arfan, S.H., M.M., mengatakan pihaknya langsung bergerak cepat setelah menerima laporan kejadian tersebut.

Tim gabungan melakukan penyisiran di sepanjang garis pantai untuk mencari keberadaan korban.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Sumber: