Mandala Finance Resmi Bergabung dengan Adira Finance, Perkuat Layanan di Sumatera
Adira Finance kian kokoh dengan dukungan MUFG dan Danamon pasca merger Mandala.--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – PT Mandala Multifinance Tbk (Mandala Finance, BEI: MFIN) hari ini resmi melebur ke dalam PT Adira Dinamika Multi Finance Tbk (Adira Finance, BEI: ADMF) sebagai entitas penerima penggabungan.
Langkah ini mendapat persetujuan pemegang saham kedua perusahaan serta Otoritas Jasa Keuangan (OJK) pada 30 Juni 2025 lalu.
Penggabungan ini menjadi tonggak penting dalam industri pembiayaan Indonesia, termasuk di wilayah Sumatera. Selama hampir 30 tahun, Mandala Finance dikenal sebagai mitra masyarakat dengan jaringan luas dan kedekatan layanan.
Kini bersama Adira Finance, sinergi keduanya memperluas jangkauan ke lebih dari 850 cabang dan satelit dengan 2,6 juta pelanggan aktif.
BACA JUGA:Dirut PT Wahana Raharja Beberkan Strategi Benahi Kinerja BUMD Lampung
Langkah ini juga memperkuat kapabilitas operasional, mempercepat transformasi digital, dan mendukung penyediaan layanan keuangan yang lebih inklusif, inovatif, serta berkelanjutan.
Penggabungan ini sejalan dengan strategi jangka panjang Mitsubishi UFJ Financial Group (MUFG) bersama PT Bank Danamon Indonesia Tbk (Danamon) sebagai pemegang saham pengendali Adira Finance.
Dengan dukungan kuat dari kedua institusi, Adira Finance semakin menegaskan posisinya sebagai salah satu perusahaan pembiayaan terbesar di Tanah Air.
Bagi masyarakat Sumatera, penggabungan ini menghadirkan akses lebih luas dengan lebih dari 243 titik layanan berupa cabang dan counter. Produk pembiayaan juga semakin beragam, mulai dari otomotif, multiguna, syariah, hingga solusi digital.
BACA JUGA:Jalan Liwa–Sumsel di Padang Cahya Tertutup Longsor, Kendaraan Roda Empat Terhambat
“Sumatera selalu menjadi salah satu wilayah penting bagi Mandala Finance. Dengan bersatu bersama Adira Finance, layanan dan peluang di wilayah ini akan semakin kuat dan bermanfaat bagi masyarakat” ujar Trisno Situmeang, Business General Manager Sumatera Mandala Finance yang kini bergabung dalam manajemen Adira Finance.
Seluruh layanan Mandala Finance akan secara bertahap beroperasi di bawah identitas Adira Finance.
Selama masa transisi, cabang menggunakan nama “Adira Finance (dahulu Mandala Finance)” agar memudahkan pelanggan mengenali perubahan.
Seluruh kontrak pembiayaan pelanggan tetap berlaku tanpa perubahan. Nomor kontrak, angsuran, maupun jatuh tempo tidak berubah, sementara informasi tambahan akan disampaikan resmi sesuai aturan yang berlaku.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




