Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross Tampil Lebih Segar, Versi Hybrid Masih Harus Bersabar
Mitsubishi Xpander Cross hadir dengan desain yang lebih segar.-Foto Mitsubishi Motor-
MEDIALAMPUNG.CO.ID - PT. Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kini resmi memperkenalkan versi terbaru dari dua model andalan mereka yaitu Mitsubishi Xpander dan Xpander Cross.
Peluncuran yang berlangsung pada Jumat, 16 Mei 2025 di Jakarta itu dipimpin oleh Presiden Direktur MMKSI, Atsushi Kurita didampingi jajaran manajemen perusahaan.
Dalam penyegaran kali ini, Mitsubishi menghadirkan sejumlah pembaruan penting pada kedua model tersebut.
Fokus utama terletak pada desain eksterior yang lebih modern dan berkelas, peningkatan kenyamanan di dalam kabin, serta penyempurnaan pada sisi performa berkendara.
BACA JUGA:Ford F-150 Lightning Tetap Kembali Ungguli Tesla Cybertruck di Penjualan Truk Listrik di AS
Penyegaran ini dilakukan untuk menjawab kebutuhan keluarga Indonesia yang aktif dan menginginkan kendaraan fungsional dengan tampilan yang menarik.
Meski hadir dengan fitur-fitur baru, Mitsubishi tetap mempertahankan dimensi kendaraan yang selama ini menjadi nilai jual utama Xpander.
Hal ini membuktikan komitmen Mitsubishi untuk menjaga keseimbangan antara desain, kenyamanan dan fungsionalitas terutama untuk segmen mobil keluarga.
Tapi yang paling ditunggu-tunggu oleh penggemar otomotif adalah kehadiran varian hibrida dari Xpander dan Xpander Cross.
BACA JUGA:Penjualan Mobil April 2025: Toyota Tetap Jawara, BYD Cetak Sejarah Baru
Pasalnya, model hybrid dari kedua kendaraan ini telah lebih dulu diluncurkan di pasar Thailand sejak tahun lalu.
Sayangnya, hingga saat ini, MMKSI belum memberikan kepastian kapan versi hybrid tersebut akan hadir di Indonesia.
Menanggapi hal ini, Atsushi Kurita menyatakan bahwa fokus perusahaan saat ini adalah memperkenalkan produk baru mereka, yaitu SUV tiga baris terbaru yang masih mengusung nama konsep DST (Dynamic Sporty Tourer).
Mobil konsep tersebut diproyeksikan menjadi produk unggulan baru di segmen SUV dan kemungkinan besar akan diperkenalkan secara resmi dalam ajang GIIAS (Gaikindo Indonesia International Auto Show) tahun ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:
