Perbandingan Vivo Y300 GT vs TECNO Camon 40 Pro: Mana yang Lebih Worth It di 2025?
Vivo Y300 GT vs Camon 40 Pro: Mana lebih cocok buat kamu?--
MEDIALAMPUNG.CO.ID – Tahun 2025 baru saja bergulir, dan dunia smartphone langsung dipanaskan dengan dua pemain yang sama-sama tampil agresif di segmen menengah: Vivo Y300 GT dan TECNO Camon 40 Pro.
Kedua ponsel ini hadir dengan spesifikasi yang cukup menggoda dan desain premium yang tidak kalah dari flagship.
Tapi, satu pertanyaan besar pasti muncul di benak kamu: dengan perbedaan harga sekitar satu jutaan, mana yang paling worth it dibeli di 2025?
Nah, biar kamu nggak salah pilih dan bisa lebih hemat tapi tetap puas, kita bakal kupas tuntas perbandingan head-to-head antara Vivo Y300 GT vs TECNO Camon 40 Pro. Mulai dari performa, layar, kamera, hingga daya tahan baterai. Yuk, kita mulai!
BACA JUGA:Cara Mudah Ubah Gaya Foto Lewat Chat Perplexity AI di WhatsApp
Desain dan Build Quality: Premium tapi Siapa yang Lebih Kokoh?
Kalau cuma dilihat sekilas, dua ponsel ini sama-sama punya desain yang menggoda mata. Vivo Y300 GT tampil futuristik dengan layar edge-to-edge dan bodi belakang elegan. Sementara TECNO Camon 40 Pro hadir dengan sentuhan warna fresh seperti Emerald Lake Green dan Glacier White.
Namun, soal build quality, TECNO sedikit unggul. Ia sudah mengantongi sertifikasi IP68/IP69 yang berarti tahan air hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit. Vivo hanya punya IP65 yang cuma tahan cipratan air bertekanan rendah.
Jadi, kalau kamu suka traveling atau sering kehujanan, Camon 40 Pro bisa jadi pilihan lebih aman.
BACA JUGA:Hyundai Percepat Otomatisasi Pabrik dengan Robot Humanoid: Transformasi atau Ancaman?
Layar AMOLED 144Hz: Sama Tapi Tidak Serupa
Keduanya pakai layar AMOLED 6.78 inci dengan refresh rate 144Hz. Ini bikin scrolling dan gaming makin mulus, tapi soal resolusi.
Vivo sedikit unggul dengan 1260 x 2800 piksel dibanding TECNO yang cuma 1080 x 2436 piksel.
Selain itu, Vivo punya puncak kecerahan 5500 nits. Di bawah sinar matahari pun layarnya tetap terlihat jelas. TECNO belum menyebutkan nilai nits secara spesifik, meski sudah dilindungi Gorilla Glass 7i.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




