KAI Tambah 5.632 Tempat Duduk di KA Kuala Stabas untuk Mudik Lebaran 2025

KAI Tambah 5.632 Tempat Duduk di KA Kuala Stabas untuk Mudik Lebaran 2025

KAI Tambah 5.632 Tempat Duduk di KA Kuala Stabas untuk Mudik Lebaran 2025--

MEDIALAMPUNG.CO.ID – PT Kereta Api Indonesia (KAI) Divre IV Tanjung Karang menambah kapasitas tempat duduk di KA Kuala Stabas guna mengakomodasi tingginya minat masyarakat dalam mudik Lebaran 2025.

Manajer Humas KAI Divre IV Tanjung Karang, Azhar Zaki Assjari, mengatakan bahwa penambahan ini dilakukan setelah mendapat izin dari Kementerian Perhubungan.

“Setelah mendapatkan izin, kami menambah rangkaian KA Kuala Stabas. Sebelumnya, rangkaian terdiri dari empat kereta ekonomi premium, kini menjadi lima kereta ekonomi premium,” ujar Zaki.

Penambahan kapasitas ini berlaku untuk keberangkatan periode 21 Maret hingga 11 April 2025. Dengan tambahan satu kereta, jumlah tempat duduk meningkat 20 persen, dari sebelumnya 28.160 menjadi 33.792 tempat duduk.

BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Imbau Warga yang Mudik Lebaran Melapor ke RT Setempat

“Dalam satu perjalanan, kapasitas tempat duduk yang dijual sebelumnya 320 kursi, kini bertambah menjadi 384 kursi. Secara total, terdapat tambahan 5.632 tempat duduk di KA Kuala Stabas,” jelas Zaki. Minggu, 23 Maret 2025.

Tiket KA Kuala Stabas dapat dipesan mulai H-7 keberangkatan melalui aplikasi Access by KAI, website kai.id, serta kanal pemesanan resmi lainnya. KAI mengimbau pelanggan untuk teliti saat memasukkan tanggal, memilih rute, dan mengisi data diri agar tidak terjadi kesalahan pemesanan.

Selama 22 hari masa angkutan Lebaran 2025, KAI telah menyiapkan 71.104 tempat duduk, di mana 48.485 kursi atau sekitar 68,19 persen telah terjual.

Mudik Gratis Pemprov Lampung Disambut Positif. KAI Divre IV Tanjung Karang mengapresiasi program Mudik Gratis yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung menggunakan moda transportasi kereta api.

BACA JUGA:Pemkot Bandar Lampung Siagakan 155 Personel untuk Pengamanan Mudik Lebaran 2025

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Lampung, Bambang Sumbogo, mengatakan bahwa mudik gratis akan berlangsung selama dua hari, yakni pada 27-28 Maret 2025. Program ini menyediakan 1.700 tempat duduk gratis bagi pemudik dari Stasiun Tanjungkarang dengan tujuan Kertapati dan Baturaja, Sumatera Selatan.

Mudik gratis menggunakan KA Kuala Stabas relasi Tanjung Karang-Baturaja akan beroperasi dua kali dalam sehari, yakni pukul 06.30 WIB dan 13.30 WIB pada 27 Maret 2025. Sementara itu, KA Rajabasa relasi Tanjungkarang-Kertapati akan berangkat pukul 08.30 WIB pada 27-28 Maret 2025.

Zaki menjelaskan bahwa mekanisme program ini menggunakan skema refund atau penggantian tiket.

“Proses refund dilakukan pada 24-26 Maret 2025 di Stasiun Tanjungkarang mulai pukul 09.00 hingga 12.00 WIB,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: