PLN UP3 Metro Pastikan Suplai Listrik Andal Selama Ramadhan 1446 H

PLN UP3 Metro Pastikan Suplai Listrik Andal Selama Ramadhan 1446 H

Tim Elit PDKB UP3 Metro saat peningkatan keandalan jaringan listrik dengan pemeliharaan tanpa padam lokasi Pugung Raharjo Lampung Timur--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dalam upaya menjaga keandalan suplai listrik selama bulan suci Ramadhan 1446 H, Tim Pekerjaan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) PLN UP3 Metro terus melakukan pemeliharaan jaringan tanpa pemadaman di berbagai wilayah. 

Langkah ini bertujuan untuk memastikan kenyamanan masyarakat dalam menjalankan ibadah, terutama saat sahur dan berbuka puasa.  

Hingga saat ini, tim telah sukses melaksanakan pemeliharaan tanpa padam di lebih dari 169 titik yang tersebar di Kota Metro, Sukadana, Sribhawono, Rumbia, Bandar Jaya, dan Kalirejo. 

Dengan metode kerja khusus dan standar keselamatan tinggi, tim PDKB melakukan inspeksi jaringan, perbaikan potensi gangguan, serta peningkatan kualitas sistem kelistrikan. Upaya ini telah menghasilkan total penyelamatan energi sebesar 431.899 kWh.

BACA JUGA:Klaim Hadiah Skin Langka dan Diamond GRATIS! Kode Redeem FF 21 Maret 2025

BACA JUGA:72 KPM Desa Jatimulyo Terima BLT DD Triwulan Pertama

Manager PLN UP3 Metro, M. Burhanuddin Hasan, menegaskan bahwa PLN berkomitmen untuk memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, terutama selama Ramadhan.  

"Kami berupaya menjaga suplai listrik tetap andal selama bulan suci ini. Hingga 19 Maret 2025, tim PDKB telah mengamankan pasokan listrik tanpa padam di 169 titik, dan kami akan terus bekerja agar masyarakat dapat beribadah dengan nyaman," ujarnya.  

Selain pemeliharaan tanpa padam, PLN juga menyiagakan 295 personel Pelayanan Teknik serta berbagai strategi pengamanan guna memastikan kelistrikan tetap stabil menjelang Idul Fitri 1446 H. 

Dukungan operasional mencakup 58 unit kendaraan, dua unit Uninterruptible Power Supply (UPS) berkapasitas 100 kVA, serta sembilan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU). 

BACA JUGA:Resmi DPR RI Sahkan RUU TNI Menjadi Undangan-Undang

BACA JUGA:Gubernur Lampung Lantik Muhammad Firsada sebagai Pj Sekda

M. Burhanuddin Hasan juga mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap bahaya kelistrikan, terutama saat cuaca ekstrem sebagaimana diprediksi oleh BMKG. 

Ia mengajak pelanggan untuk segera melaporkan potensi gangguan melalui aplikasi PLN Mobile. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: