Resmi Dilantik, Parosil-Mad Hasnurin Usung Visi Lampung Barat Hebat dan Setia

Parosil Mabsus dan Mad Hasnurin resmi dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Lampung Barat periode 2025-2030--
- SETIA: Sehat, Cerdas Berbudaya, Tegas dan Inovatif, Adil, serta Makmur Merata.
BACA JUGA:Akademisi Unila: Kepala Daerah yang Telah Dilantik Harus Langsung Gas Pol
Untuk mewujudkan visi tersebut, mereka telah menetapkan enam misi utama yang mencakup pembangunan sumber daya manusia (SDM), ekonomi inklusif, tata kelola pemerintahan yang amanah, kelestarian lingkungan, peningkatan iman dan harmoni sosial, serta pembangunan infrastruktur yang mantap.
Sebagai bentuk konkret dari visi dan misi mereka, Parosil-Mad Hasnurin memperkenalkan program unggulan yang diberi nama “SAT ANANDA SAKTI” atau Enam Program Sakti Menuju Kebahagiaan. Program ini meliputi:
1. SDM Berakhlak: Penyediaan seragam gratis, kerjasama dengan perguruan tinggi, serta penanganan stunting.
2. Ekonomi Gotong Royong: Penguatan sektor pertanian, pengembangan UMKM dan IKM, serta peningkatan investasi daerah.
3. Pemerintahan SMART: Reformasi birokrasi, pelayanan publik yang lebih baik, dan penerapan pemerintahan berbasis teknologi.
4. Lambar Sejuk dan Bersih: Konservasi lingkungan serta peningkatan kesiapsiagaan terhadap bencana.
5. Beriman dan Bertoleransi: Dukungan bagi guru ngaji, marbot, hafidz Qur’an, serta pembangunan rumah ibadah.
6. Infrastruktur Mantap: Penguatan konektivitas jalan, penataan Kota Liwa, dan pengembangan infrastruktur berbasis kebutuhan masyarakat.
Pelantikan ini bukan sekadar formalitas, melainkan awal dari perjuangan panjang dalam membawa perubahan nyata bagi masyarakat Lampung Barat.
Dengan visi yang jelas dan program yang terencana, diharapkan kepemimpinan Parosil-Mad Hasnurin mampu menjawab berbagai tantangan dan membawa kemajuan yang berkelanjutan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: