Lurah Korpri Jaya Imbau Penghuni Kosan Jaga Keamanan dan Ketertiban

Lurah Korpri Jaya Imbau Penghuni Kosan Jaga Keamanan dan Ketertiban

Lurah Korpri Jaya, Budi Handoyo--

MEDIALAMPUNG.CO.IDKelurahan Korpri Jaya di Kota Bandar Lampung dikenal sebagai kawasan dengan banyak kos-kosan, yang mayoritas dihuni oleh mahasiswa dan mahasiswi dari Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung (UIN RIL). 

Kondisi ini membuat keamanan dan ketertiban menjadi perhatian utama pemerintah setempat.

Lurah Korpri Jaya, Budi Handoyo, mengimbau seluruh penghuni kos untuk meningkatkan kewaspadaan dan menjaga ketertiban di lingkungan sekitar. 

"Saya menghimbau khususnya untuk para mahasiswa dan mahasiswi yang tinggal di kos-kosan di sekitar Korpri Jaya untuk senantiasa menjaga keamanan dan juga ketertiban. Apalagi saat ini tengah marak berbagai tindak kejahatan," ujarnya pada Selasa, 21 Januari 2025.

BACA JUGA:Jadi Pesaing CapCut, Instagram Luncurkan Aplikasi Editing Video Terbaru

Budi Handoyo menjelaskan bahwa pihak Kelurahan Korpri Jaya telah mengambil berbagai langkah untuk menciptakan lingkungan yang aman. 

Beberapa tindakan tersebut meliputi patroli rutin setiap malam Senin dan Kamis di sekitar kos-kosan, pemasangan banner pengumuman yang berisi imbauan kepada warga untuk berhati-hati terhadap potensi tindak kejahatan dan Razia gabungan bersama Bhabinkamtibmas di lingkungan kos untuk memastikan keamanan.  

Selain itu, pihak kelurahan juga meminta kerja sama dari pemilik kos-kosan untuk melaporkan setiap aktivitas penghuni baru maupun yang meninggalkan kos-kosan. 

Langkah ini bertujuan untuk memantau pergerakan warga dan mencegah potensi kejahatan.

BACA JUGA:Pendaftaran Seleksi Jabatan Sekdaprov Lampung Ditutup, Total Ada Sembilan Pendaftar

"Kita senantiasa patroli ya untuk menjaga keamanan dan ketertiban. Selain itu, juga meminta para pemilik kos-kosan melaporkan ke pihak kelurahan apabila ada penghuni kos yang baru maupun yang pergi," tambahnya.

Dengan langkah-langkah tersebut, Budi berharap keamanan dan ketertiban di wilayah Kelurahan Korpri Jaya dapat terus terjaga. 

Ia juga menekankan pentingnya kerja sama antara warga, penghuni kos, dan pemilik kos-kosan untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. 

"Semoga dengan usaha bersama ini, berbagai tindak kejahatan dapat diminimalisir dan lingkungan kita tetap aman serta tertib," pungkasnya. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: