Pj Gubernur Lampung Apresiasi Peran TDA dalam Meningkatkan UMKM Melalui Mentoring Bisnis

Pj Gubernur Lampung Apresiasi Peran TDA dalam Meningkatkan UMKM Melalui Mentoring Bisnis

Pj Gubernur Lampung, Samsudin Hadiri Mentoring Bisnis untuk UMKM di Provinsi Lampung--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Penjabat (Pj) Gubernur Lampung, Samsudin, menghadiri acara Mentoring Bisnis To The Next Level yang diperuntukkan bagi para pengusaha di Provinsi Lampung. 

Acara ini berlangsung di Balai Keratun, Kantor Gubernur, pada Rabu 8 Januari 2025.

Dalam sambutannya, Pj Gubernur memberikan apresiasi tinggi kepada komunitas Tangan Di Atas (TDA) atas kontribusinya dalam mendukung pertumbuhan ekonomi kreatif di Lampung. 

Menurutnya, kegiatan ini mencerminkan kolaborasi, inovasi, dan keberanian untuk mengangkat pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) ke tingkat yang lebih tinggi.

BACA JUGA:Tahun 2024 Kasus Kebakaran di Bandar Lampung Mencapai 271, Kerugian Rp 7,97 Miliar

BACA JUGA:Program Makan Bergizi Gratis (MBG) Kota Bandar Lampung Akan Dimulai Akhir Januari

"Dalam menghadapi era digitalisasi dan tantangan disrupsi ekonomi global, pelaku usaha harus mampu beradaptasi, memanfaatkan teknologi, dan memperluas jaringan. Mentoring bisnis menjadi langkah strategis untuk mempersiapkan pengusaha muda Lampung agar dapat bersaing di pasar lokal, nasional, bahkan internasional," ujar Samsudin.

Pemerintah Provinsi Lampung, lanjutnya, terus berkomitmen menciptakan ekosistem kewirausahaan yang berkelanjutan melalui penyediaan akses permodalan, pelatihan kewirausahaan, serta fasilitasi digitalisasi UMKM.

"Saya percaya, keberhasilan pelaku usaha muda akan berdampak besar pada perekonomian daerah dan kesejahteraan masyarakat Lampung secara keseluruhan," tambahnya.

Pj Gubernur juga berharap komunitas TDA terus menjadi wadah bagi pengusaha muda untuk berbagi pengalaman, mendukung satu sama lain, serta menghadirkan solusi bagi tantangan bisnis.

BACA JUGA:Harga Eceran Gas LPG 3 Kg di Lampung Naik Rp2.000

BACA JUGA:Anggota Polisi di Way Kanan Ditemukan Tak Bernyawa dengan Luka Sayatan di Leher

"Pendekatan 'naik kelas' seperti yang diusung dalam acara ini menjadi bukti bahwa wirausahawan Lampung memiliki potensi besar untuk menjadi pemain utama di masa depan," tutupnya.

Presiden TDA 8.0, Eko Desriyanti, turut hadir dalam acara tersebut dan berbagi cerita perjalanan komunitas TDA yang kini memasuki usia ke-20 pada 2025. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: