Pj Gubernur Samsudin Ajak Dewan Dakwah Islamiyah Berkontribusi Sebarkan Dakwah Rahmatan Lil 'alamin

Pj Gubernur Samsudin Ajak Dewan Dakwah Islamiyah Berkontribusi Sebarkan Dakwah Rahmatan Lil 'alamin

Pj Gubernur Lampung Samsudin saat menerima audiensi Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia Provinsi Lampung di Mahan Agung, Rumah Dinas Gubernur Lampung --

Sementara itu, Ketua DDII Provinsi Lampung, K.H. Mukhlis Solihin, menyampaikan bahwa pihaknya fokus pada dakwah dan pembinaan umat. Ia menjelaskan bahwa DDII Lampung telah bekerja sama dengan berbagai pihak untuk menjalankan program-program sosial.

Beberapa di antaranya adalah kolaborasi dengan RSUD Abdul Moeloek dalam memberikan dukungan moral bagi pasien, serta kerja sama dengan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) untuk pembinaan narapidana.

BACA JUGA:Kurun Waktu 10 Hari ,Polsek Tanjung Bintang Ringkus 9 Pelaku Kejahatan

BACA JUGA:Penertiban Aset Sabahbalau Tahap Pertama, Pemprov Lampung Beri Waktu Pengosongan Lahan Hingga 30 September

Mukhlis juga menyebutkan bahwa DDII Lampung menjalankan berbagai program seperti bimbingan haji, penyaluran hewan kurban, bantuan sosial, dan misi-misi kemanusiaan, serta dakwah di daerah terpencil yang membutuhkan pembinaan agama lebih intensif.

Selain itu, Muslimat DDII Lampung telah membentuk 13 cabang di berbagai Kabupaten/Kota dengan program kerja seperti menghadirkan guru ngaji di Lapas Perempuan dan memberikan pendidikan agama kepada wanita usia produktif.

Mukhlis menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pj Gubernur Samsudin dan Pemerintah Provinsi Lampung.

"Kami sangat bersyukur diterima dengan baik. Semoga kerja sama ini membuahkan amal saleh dan manfaat bagi masyarakat," tutup Mukhlis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: