Pemerintah Desa Rejomulyo Salurkan BLT-DD Triwulan Ketiga kepada 11 KPM

Pemerintah Desa Rejomulyo Salurkan BLT-DD Triwulan Ketiga kepada 11 KPM

Pembagian BLT DD Triwulan Ketiga Desa Rejomulyo -Foto - Wiji ([email protected])-

LAMSEL,MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bertempat di aula Balai desa Pemerintah Desa Rejomulyo Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD ) triwulan ketiga Juli- September) pada Kamis 12 September 2014

Bantuan Langsung Tunai (BLT) tersebut bersumber dari Dana Desa Tahun 2024 yang dibagikan kepada 11 keluarga penerima manfaat (KPM) dengan besaran setiap KPM Rp900 Ribu atau Rp300 Ribu setiap bulannya 

Dalam sambutannya itu Kepala Desa Rejomulyo Tushandoro mengatakan  semoga  bantuan BLT-DD ini bisa memberikan manfaat bagi semua KPM yang menerima sehingga bisa mewujudkan kesejahteraan nantinya 

Masih menurutnya bahwa penyaluran BLT-DD ini merupakan bagian dari progam pengamanan sosial demi percepatan pemulihan ekonomi dan yang di alokasikan kepada masyarakat lanjut usia , serta masyarakat yang berhak menerimanya 

BACA JUGA:Bupati Lampung Selatan Resmikan Hasil Program Bedah Rumah di Desa Pasuruan

"Semoga BLT-DD ini dapat bermanfaat yang berkelanjutan.sehingga kesejahteraan dapat terwujud,"ungkap Tushandoro 

Sementara Camat Jatiagung melalui Kasi Ekobang Andi Dharmawan mengatakan agar kiranya bantuan BLT-DD ini digunakan dengan tepat dan bisa dimanfaatkan dengan baik 

"Dengan disalurkan BLT-DD dengan besar Rp900 ini semoga bisa digunakan dengan sebaik-baiknya dan dibelanjakan dengan tepat guna, syukur bisa dibelikan ternak sehingga bisa berkembang dan berkelanjutan,"Jelas Andi 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: