Tarik Minat Pengunjung, Jalan Wisata Air Terjun Tebaliokh Dibangun

Tarik Minat Pengunjung, Jalan Wisata Air Terjun Tebaliokh Dibangun

Akses jalan menuju objek wisata air terjun yang dibangun oleh Pekon Tebaliokh--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Untuk menarik minat para pengunjung wisata, Pemerintah Pekon Tebaliokh, Kecamatan Batu Brak, Kabupaten Lampung Barat membangun akses jalan menuju objek wisata air terjun yang ada di wilayah tersebut.

Pembangunan jalan berupa tangga beton sepanjang 130 meter yang terdiri dari 60 anak tangga itu menjadi salah satu kegiatan prioritas Dana Desa tahun anggaran 2024. 

Peratin Tebaliokh Iwan Susanto mengatakan, air terjun Tebaliokh menjadi salah satu aset wisata yang selama ini belum terkelola maksimal karena akses jalan yang belum memadai.

“Keberadaan destinasi wisata ini tahun ini kami mulai melakukan pembenahan terutama menyediakan akses jalan yang layak untuk menarik minat pengunjung, untuk tahap ini akses jalannya dulu. Selanjutnya akan lihat, kalau jumlah kunjungan terus meningkat maka akan perhatikan fasilitas pendukungnya,” ujarnya.

BACA JUGA:Peratin Padang Cahya Lepas Mahasiswa KKN Kembali ke Kampus

BACA JUGA:Pemkab Lampung Barat Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Rumah di Kenali

Menurutnya, wisata air terjun tersebut sangat potensial untuk dikembangkan karena selain lokasi yang strategis karena tidak jauh dari pemukiman dan jalan utama pekon, juga wisata alam yang ditawarkan cukup menarik dan bisa menjadi salah satu rujukan tempat wisata keluarga.

Dengan dibangunnya akses jalan tersebut, ia berharap keberadaan wisata air terjun Tebaliokh bisa semakin dikenal masyarakat dan kelak bisa menjadi salah satu tujuan wisata masyarakat Lampung Barat. 

“Karena ini baru awal maka masih banyak fasilitas yang dibutuhkan, kami juga mengharapkan dukungan dari pemkab agar keberadaan destinasi wisata alam ini dapat berkembang dan tentunya memberikan manfaat bagi masyarakat,” imbuhnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: