Pj Gubernur Samsudin Lepas 67 Atlet Lampung Ikuti Porwanas XIV Kalimantan Selatan

Pj Gubernur Samsudin Lepas 67 Atlet Lampung Ikuti Porwanas XIV Kalimantan Selatan

Pj Gubernur Lampung Samsudin Lepas Atlet Lampung Ikuti Porwanas XIV di Kalimantan Selatan --

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 67 atlet dan 23 ofisial yang akan bertanding dalam Pekan Olahraga Wartawan Nasional (Porwanas) XIV Kalimantan Selatan dilepas Pj Gubernur Lampung Samsudin di Mahan Agung, Rabu 14 Agustus 2024.

Para atlet PWI Lampung ini akan mengikuti 11 cabang dari 12 cabang olahraga yang dipertandingkan dalam Porwanas XIV di Kalimantan Selatan, 19 sampai 26 Agustus 2024.

Samsudin mengucapkan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh anggota kontingen yang telah berkomitmen untuk membawa nama baik Provinsi Lampung dalam ajang Porwanas XIV ini.

Ia mengatakan Partisipasi dalam Porwanas bukan hanya sekadar kompetisi, tetapi juga sebagai wujud dari semangat sportivitas, solidaritas, dan persatuan diantara para wartawan di seluruh Indonesia.

BACA JUGA:RSJ Lampung Miliki Tiga Program Prioritas, Diantaranya Aplikasi Rojana Memudahkan Pelayan Masyarakat

BACA JUGA:Helmy Santika Tegaskan Polda Lampung Bersikap Netral Dalam Pilkada 2024

Samsudin mengatakan para wartawan tidak hanya berperan sebagai pilar keempat demokrasi melalui karya jurnalistiknya, tetapi juga menunjukkan bahwa wartawan bisa berprestasi di berbagai bidang, termasuk olahraga.

"Saya yakin, dengan semangat yang tinggi, latihan yang telah dilakukan, serta dukungan dari seluruh masyarakat Lampung, kontingen kita akan mampu memberikan yang terbaik dan mengharumkan nama daerah kita di tingkat nasional," kata Samsudin.

Ia berpesan untuk senantiasa menjunjung tinggi sportivitas serta menjaga kesehatan, semangat dan kekompakan.

Pj Gubernur juga mengajak seluruh anggota kontingen agar menjadikan ajang ini sebagai sarana untuk mempererat hubungan dengan rekan-rekan wartawan dari berbagai daerah.

BACA JUGA:Semerbak Bunga Kopi Munculkan Harapan Petani Musim Panen Mendatang Lebih Baik

BACA JUGA:Perkuat Sinergi Dalam Meningkatkan Pelayanan, Bank Lampung Gandeng PT Pos Indonesia

Sementara itu Ketua PWI Provinsi Lampung Wirahadikusumah meyakini, dengan semangat membara yang dimiliki para atlet, kontingen PWI Lampung ingin kembali mengharumkan nama Provinsi Lampung dengan meraih hasil yang maksimal. 

Dalam Porwanas XIII tahun 2022 lalu di Malang, Kontingen PWI Lampung berhasil meraih peringkat lima nasional atau peringkat satu se-Sumatera dengan memperoleh 14 medali, terdiri dari 1 emas, 8 perak, dan 5 perunggu.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: