Damkarmat Bandar Lampung Tambah Posko Siaga di Dua Kecamatan

Damkarmat Bandar Lampung Tambah Posko Siaga di Dua Kecamatan

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemkot Bandar Lampung melalui Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) menambahkan dua posko siaga di dua kecamatan.

Hal ini untuk meningkatkan pelayanan dalam penanganan saat terjadi musibah kebakaran yang terjadi di Kota Bandar Lampung pada masing-masing wilayah.

Hal itu disampaikan oleh kepala Damkarmat Kota Bandar Lampung, Anthony Irawan.

"Damkarmat Kota Bandar Lampung kembali menambah posko siaga pada dua kecamatan guna memaksimalkan lagi pelayan penanganan kebakaran pada wilayah masing-masing,"ucap Anthony.

BACA JUGA:Eva Dwiana: Bandar Lampung Akan Menerima 2 Penghargaan Lagi

Untuk dua posko siaga kebakaran ini, ada di Kecamatan Labuhan Ratu dan juga Kecamatan Teluk Betung Utara.

Dalam penambahan 2 posko ini, Anthony menyampaikan, bahwa pihaknya akan menambah juga dua unit mobil pemadam kebakaran.

"Kita juga akan melakukan penambahan 2 unit mobil pemadam kebakaran," terangnya.

Untuk pengadaan 2 unit mobil tersebut, Anthony menyebut, pihaknya menggunakan APBD senilai Rp 2 miliar.

BACA JUGA:Warakawuri Polri Terharu Terima Kunci Rumah Layak Huni Dari Kapolresta Bandar Lampung

"Untuk pengadaan mobil di 2 pos siaga itu senilai Rp 2 miliar. Dengan penambahan ini tentunya akan meningkatkan responsif apabila terjadi kebakaran di Bandar Lampung," tuturnya.

Kemudian, ia juga mengungkapkan, ke depan pihaknya akan terus menambah mobil pemadam kebakaran di kecamatan yang belum tersedia.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: