Plh Gubernur Lampung Kumpulkan Kepala OPD, Ada Apa?
--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pelaksana Harian (Plh) Gubernur Lampung Fahrizal Darminto mengumpulkan kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Lingkungan Pemerintah Provinsi Lampung dihari pertamanya kerjanya di ruang rapat utama kantor Gubernur Lampung, Kamis 13 Juni 2024.
Fahrizal mengatakan jika dirinya berpesan kepada para kepala OPD untuk tetap semangat bekerja sesuai dengan program kerja yang sudah disusun saat ini .
"Saya sudah sampaikan ke teman-teman jangan sampai semangat kerja mengendor oleh karena masing-masing satker sudah punya program kerja sendiri-sendiri," kata Fahrizal saat dimintai keterangan.
Lanjutnya semua program kerja harus bejalan dengan konsisten untuk target yang ingin dicapai demi kemajuan Provinsi Lampung dapat terwujud.
BACA JUGA:Pengisian SPBE Pada Hari Libur dan Cuti Bersama Diliburkan, KPPU Sebut Itu Pemicu Kelangkaan LPG
"Jadi itu harus kita laksanakan secara konsisten jangan keluar dari aturan sehingga target kinerja kita bisa tercapai dengan baik. Jangan sampai ada semangat yang berkurang oleh karena pemerintahan itu sistem yang mapan," jelasnya.
Ia mengatakan miskipun belum ada Pj Gubernur Lampung yang ditunjuk oleh pemerintah pusat namun hal tidak akan mempengaruhi kinerja para OPD.
"Semua yang sudah terprogram sesuai rencana kerja terus berjalan, tidak ada hambatan,"jelasnya.
Untuk diketahui Arinal Djunaidi memasuki akhir masa jabatan (AMJ) pada 12 Juni 2024 dan sebelum ada Penjabat (Pj) Gubernur untuk mengisi kekosongan Fahrizal ditunjuk menjadi Plh.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: