Pelepasan 253 Siswa Kelas XII, Jonisdar Ali: SMKN 1 Way Tenong Kini Berstatus Sekolah PK

Pelepasan 253 Siswa Kelas XII, Jonisdar Ali: SMKN 1 Way Tenong Kini Berstatus Sekolah PK

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - SMK Negeri 1 Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar acara pelepasan 253 siswa Kelas XII, angkatan 18 tahun, Tahun Pelajaran (TP) 2023-2024 dari enam jurusan.

Diantaranya, Teknik Instalasi Tenaga Listrik (TITL), Teknik Audio Video (TAV), Desain Permodelan dan Informasi Bangunan (DPIB), Teknik dan Jaringan (TKJ), Desain Komunikasi Visual (DKV) serta Akuntansi dan Keuangan Lembaga (AKL).

Kemudian dua Jurusan Tata Busana (TB) dan Jurusan Kelas Industri Digital (ID) Yang sekarang anak didiknya telah ada Kelas X dan XI. 

Di usia 18 Tahun ini SMKN 1 Way Tenong sendiri berhasil meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan dan mulai 2024 sekolah itu menyandang status Sekolah Pusat Keunggulan (PK) untuk jurusan Tata Busana.

BACA JUGA:Warga Apresiasi Polsek Sumber Jaya yang Proaktif Gandeng Masyarakat Jaga Kamtibmas

Dari pantauan media ini, walaupun kegiatan pelepasan siswa di lapangan sekolah tersebut, Rabu 22 Mei 2024, berlangsung sederhana. Dan hanya dihadiri pengurus komite serta orang tua/wali murid Kelas XII, namun tidak mengurangi kemeriahan dan suasana haru.

Dengan sajian seni kreasi ditampilkan sekaligus pengalungan medali kelulusan yang langsung Kacapdin Wilayah III Meliputi Lampung Barat dan Pesisir Barat, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala SMKN 1 Way Tenong Jonisdar Ali, S.Sos, M.M. 

Dalam sambutannya Jonisdar Ali menyampaikan ucapan terimakasih kepada orang tua yang telah mempercayakan menitipkan putra putri masing-masing menempuh pendidikan di sekolah itu.

Disebutkannya selama ini pihak sekolah sudah maksimal sesuai Tugas Pokok Dan Fungsi (Tupoksi) mengajar dan mendidik. 

BACA JUGA:Hujan Lebat, Jalan Lintas Nasional di Tanjakan Pekon Kerang-Kotabesi Tertimbun Longsor

Hanya saja dalam meraih kesuksesan anak-anak dalam meraih cita-cita tentunya kembali ke orang tua. 

Sebab dalam memperoleh ilmu pengetahuan anak-anak lebih banyak bersama keluarga di rumah, sehingga dalam membimbing tentunya pendidikan keluarga lebih berperan penting, sekolah hanya sebatas memberikan pendidikan akademik.

Kepada 253 siswa yang telah menyelesaikan masa pendidikan di SMK tersebut, Jonisdar Ali mengatakan para guru tentu akan memberikan doa dan dukungan terbaik agar semua siswa mampu meraih cita-cita.

"Keberhasilan tidak melulu dengan kuliah. Buktinya banyak yang berhasil dengan menekuni usaha, bekerja bahkan hingga menduduki jabatan penting pemerintah tanpa melalui jenjang kuliah. Artinya semua dapat diraih tergantung pendidikan yang diberikan terutama dalam keluarga dan lingkungan,” ujarnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: