Kepala SDN 1 Sukaraja Laksanakan Observasi Kelas

Kepala SDN 1 Sukaraja Laksanakan Observasi Kelas

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Di sela Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), Kepala SDN 1 Sukaraja, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat, Siti Fatimah, S.Pd., melakukan rutinitas enam bulanan yakni observasi kelas.

Dimana observasi kelas tersebut merupakan salah satu indikator atau bagian dari observasi kinerja guru yang dilakukan untuk melihat, mengamati dan menilai kegiatan guru dalam melaksanakan proses pembelajaran.

Dikemukakan Siti, observasi kelas tersebut dilaksanakan secara langsung tentang proses pembelajaran untuk mengetahui hambatan maupun kekurangan dalam proses pembelajaran sehingga dapat digunakan untuk evaluasi dan perbaikan di kegiatan belajar mengajar selanjutnya.

Terkait kegiatan itu pihaknya menghimbau para guru di SD tersebut untuk lebih meningkatkan mutu dan kinerja sehingga berdampak pada mutu pendidikan di satuan pendidikan.

BACA JUGA:Rutinitas Posyandu Lansia Pekon Ciptawaras Dihadiri Dokter Internship

Lebih jauh disampaikannya, dalam Pengelolaan Kinerja PMM, setelah guru selesai melakukan persiapan, Kepala Sekolah melaksanakan observasi kelas sebagaimana jadwal yang telah disepakati berdasarkan diskusi bersama.

"Kepala Sekolah akan melakukan observasi kelas dengan mengamati seluruh target perilaku yang dianjurkan pada setiap fokus observasi," jelasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: