Jokowi Pastikan Bansos PKH Cair Dobel pada Januari 2024

Jokowi Pastikan Bansos PKH Cair Dobel pada Januari 2024

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bagi para penerima bansos PKH pada januari 2024 mendapatkan kabar gembira.

Pemerintah juga memastikan penyaluran bansos PKH akan dilanjutkan pada Januari 2024 ini.

Untuk pencairan bansos PKH januari 2024 dipastikan cair dobel atau bersamaan dengan pencairan bansos yang lain.

Nilai anggaran bertambah sekitar Rp.10,8 Triliun atau meningkat 7,4% dibandingkan bansos di tahun 2023.

BACA JUGA:Empat Jenis Bansos Ini yang Juga Cair di Januari 2024

Presiden Jokowi memastikan anggaran bansos tahun 2024 ini naik sebesar Rp. 157,3 Triliun.

Bulan Januari 2024 setidaknya ada 5 bansos yang akan cair, yaitu bansos BPNT, bansos PKH, bansos beras 10 Kg, bansos BLT El Nino dan bansos PIP.

Dilakukan pemerintah sebagai usaha untuk menanggulangi kemiskinan yang masih menghantui Indonesia 2024.

Hal ini sangat ditunggu-tunggu oleh keluarga penerima manfaat (KPM) Januari 2024.

BACA JUGA:Ini Cara Akses cek.bansos.kemensos.go.id 2024 Terbaru

Belum ada tanggal pasti kapan waktu bansos PKH akan cair pada Januari 2024.

Namun, Presiden Jokowi menyebutkan bansos akan disalurkan di bulan Januari, Februari hingga Maret 2024.

“Berarti bulan Januari ini sudah dapat semua? Sudah terima semua? Januari nanti dapat, Februari dapat, dan Maret dapat lagi,” ucap Jokowi saat membagikan BLT El Nino di Banyumas, Jawa Tengah.

Cara cek untuk nama penerima bansos PKH lewat aplikasi Cek Bansos:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: