Bali Adalah Wilayah Tujuan Utama Para Wisatawan pada Musim Panas
--
MEDIALAMPUNG.CO.ID - Jepang menempati posisi pertama yang paling diminati untuk menjadi tujuan para wisatawan Australia yang hendak menikmati liburan di musim panas 2023.
Seperti yang diketahui selama ini, Bali kerap menjadi tujuan utama destinasi wisata bagi para pelancong asal negara tersebut.
Hal tersebut berdasarkan data dari BPS, tercatat pada Juli 2023, terdapat 132.939 kunjungan di Bali.
Meskipun demikian, posisi Bali kini harus bergeser dari posisi tahtanya sebagai destinasi utama pelancong asal Negeri tersebut. Kenapa demikian.
Dari kabar yang beredar berdasarkan hasil publikasi The Australian menunjukan bahwa kota Tokyo di Jepang menempati urutan pertama bagi destinasi liburan pada musim panas yang paling diminati para pelancong dari Australia.
Dengan begitu maka bali turun ke posisi kedua, kemudian disusul oleh Singapura yang menempati posisi ketiga. Osaka dan Kyoto masuk ke urutan lima besar dari daftar tersebut.
Direktur Pelaksana Merek Expedia, Daniel Finch mengatakan, sebelumnya Bali selalu bersaing ketat dengan Fiji dan Hawaii, dengan Bali sering menduduki peringkat pertama. Jadi saya cukup terkejut melihat Tokyo menjadi yang teratas ketika kami menganalisis data kami. dikutip dari News.com.au, Senin 18 Desember 2023.
Menurun informasi, perubahan tren tersebut menunjukkan adanya pergeseran minat liburan pada musim panas di kalangan warga Australia. Dimana, Tokyo dengan daya tarik wisatanya yang beragam berhasil menyalip wilayah Bali.
BACA JUGA:Rekomendasi 5 Tempat Kuliner Jempolan di Pesisir Barat
Kemudian, kondisi musim dingin menjadi faktor pendorong besar, serta semakin banyaknya penerbangan langsung ke Jepang.
Sementara itu, pada survei yang dilakukan oleh Tourism and Transport Forum Australia (TTF), pada Kamis 14 Desember 2023, disebutkan bahwa negara tujuan utama paling diminati wisatawan Australia merupakan Selandia Baru.
Setelah itu, disusul oleh Eropa, Jepang, Thailand, Singapura, Malaysia, serta selanjutnya baru Indonesia.
BACA JUGA:5 Rekomendasi Tempat Wisata di Lampung yang Cocok Untuk Bulan Madu
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: