Unsur Gabungan Gelar Musyawarah Pembagian Tugas PBHP Sukapura

Unsur Gabungan Gelar Musyawarah Pembagian Tugas PBHP Sukapura

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dari unsur pemerintahan dan masyarakat, Pekon Sukapura, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) menggelar musyawarah kegiatan pembagian tugas Penataan Batas Hutan Produksi (PBHP) di balai pekon setempat Minggu (14 Oktober 2023).

Dalam acara pembagian tugas PBHP tersebut dihadiri, Camat Sumberjaya Agus Hadi Purnama, S.IP., Kapolsek Sumberjaya Kompol Ery Hafri S.H, M.H., Peratin Sukapura Setiawati, Perwakilan BPKH Provinsi Lampung Andri, Perwakilan KPH Lampung Barat, Ketua LHP Pekon Sukapura, Ketua dan Tim Legalitas  Erik Dirgahayu dan Kawan-kawan, serta puluhan  masyarakat Pekon Sukapura

Dalam sambutannya Camat menyampaikan kegiatan itu merupakan tahapan lanjutan dari Penyerahan SK yang telah dilaksanakan beberapa bulan lalu. 

Selanjutnya kegiatan adalah pengukuran dan akhirnya adalah dikeluarkannya SHM oleh BPN.

BACA JUGA:Kebakaran di TPA Bakung Bandar Lampung, Petugas Masih Lakukan Pemadaman

"Saya mewakili semua pihak khususnya Pekon Sukapura mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terkait hari ini. Dan diharapkan kegiatan ini dapat berlangsung secara aman tanpa gangguan apapun. Dan mari kita dukung kegiatan ini," ajaknya.

Sementra di sambutan Perwakilan BPKH Provinsi Lampung Andri sangat berterimakasih atas kegiatan tersebut yang merupakan tindak lanjut dari kegiatan-kegiatan sebelumnya. 

Kebetulan pihaknya sendiri tidak lepas sebagai masyarakat Sukapura, acara itu merupakan kegiatan bersama yang tujuannya untuk masyarakat. 

"Kita sebisa mungkin untuk terbuka dalam kegiatan ini yang awal adalah pengecekan batas lama sebelum kedepannya dihapuskan, dan digantikan batas yang baru," ajaknya.

BACA JUGA:Gubernur Arinal Lantik 944 Pejabat Fungsional PPPK di Lingkungan Pemprov Lampung

Yang mana kedepannya tim akan kembali turun survei ke lapangan.

"Saat ini kita akan memastikan titik PAL yang akan kita pasang. Dan kami akan melihat data dan kondisi terkini. Kegiatan ini targetnya PAL batas selesai terpasang," jelas pihaknya. 

Sedangkan pada sambutan Kapolsek Ery Hafri  menyampaikan ucapan syukur atas dapat berlangsungnya kegiatan tersebut, dan menegaskan teknis kegiatan nanti untuk serahkan kepada Para Tim, dan Polri akan mendukung pelaksanaan kegiatan.

"Pada kegiatan hari ini kita sudah sama-sama mengetahui. Dan kami harapkan atas bantuan bapak-bapak masyarakat semuanya untuk saling menjaga kamtibmas," imbuh dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: