Harga Emas Sedang Turun, Kesempatan Berinvestasi

Harga Emas Sedang Turun, Kesempatan Berinvestasi

--

BACA JUGA:Begini Cara Mengajukan KUR Mandiri 2023 dengan Limit sampai Rp 500 Juta

Namun bagi Anda yang hendak membeli Emas di sarankan, agar membeli emas dalam bentuk pecahan satu gram. Sebab pecahan kecil lebih mudah untuk dicairkan dibanding pecahan 50 gram. Selamat berinvestasi dan jangan lupa selalu mengecek harga emas setiap harinya.

Nah berikut ini Harga beli emas antam September 2023 telah turun lebih dari 2% dan ditutup di angka Rp 1.049.000 per gram. Begitu juga dengan harga transaksi menjual kembali yang terus mengalami penurunan menjadi Rp928.000 per gramnya.

Harga emas babak belur di bulan September 2023. Emas bahkan mencetak tiga rekor buruk sekaligus. Harga emas di pasar spot pada perdagangan terakhir bulan ini, Jumat 29 September 2023, ditutup di posisi US$ 1.848,31 per troy ons. Harga emas ambruk hingga 0,87%.

Berdasarkan Informasi yang beredar. Untuk harga emas batangan di PT Pegadaian kompak melemah pada perdagangan awal bulan ini, Minggu 10 September 2023.

BACA JUGA:Klik DISINI Link Saldo DANA Kaget Edisi Selasa 26 September 2023, Klaim Hingga Rp 47 Ribu

Di pegadaian sendiri menjual beberapa jenis emas, seperti emas Antam, Antam Retro, dan UBS. Dengan Ukuran dan dijual beragam, mulai dari 0,5 gram sampai dengan 1.000 gram.

Pada perdagangan hari ini, harga emas Antam ukuran 1 gram dibanderol di angka Rp 1.076.000, turun Rp4.000 atau 0,37% dari perdagangan sebelumnya Rp1.080.000. Emas tersebut tersedia mulai ukuran atau satuan 0,5 gram hingga 1.000 gram.

Sementara itu, emas Antam Retro harga 1 gram senilai Rp 1.024.000, anjlok Rp14.000 atau 1,35% dari perdagangan sebelumnya Rp1.038.000.

Antam Retro merupakan emas kemasan lama dimana keping emas dan sertifikatnya secara terpisah. Emas Antam Retro terakhir diproduksi di tahun 2018, dan tersedia mulai satuan 0,5 gram sampai dengan 100 gram.

BACA JUGA:Pasar Tanah Abang, Riwayatmu Dulu, Kini dan Esok

Adapun, UBS yang dikeluarkan PT Untung Bersama Sejahtera harganya Rp1.019.000 per gram, terkoreksi Rp14.000 atau 1,36% dari perdagangan sebelumnya Rp1.033.000. Emas UBS yang tersedia lengkap mulai ukuran 0,5 gram hingga 1.000 gram. *

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: