Tasikmalaya Terus Galakkan Pengembangan Potensi Wisata

Tasikmalaya Terus Galakkan Pengembangan Potensi Wisata

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Upaya Pemerintah kota (Pemkot) Tasikmalaya terus menciptakan objek wisata di berbagai tempat di wilayat setempat.

Salah satu yang dilakukan adalah dengan mendata sejumlah kawasan lingkungan masyarakat yang berpotensi dijadikan tempat wisata untuk dikembangkan melalui program kawasan wisata tematik atau Katasik.

Berdasarkan informasinya Hal tersebut di sampaikan Penjabat (Pj) Walikota Tasikmalaya Cheka Virgowansyah mengatakan, program kawasan wisata tematik merupakan program yang berbasis masyarakat.

Dengan masyarakat mengajukan kawasan yang dapat dikembangkan menjadi objek wisata.

BACA JUGA:Para Petinggi Perusahaan Teknologi Dunia Dikumpulkan, Bahas Nasib Masa Depan Manusia Terkait AI

Sehingga usulan dari masyarakat tersebut nantinya akan diidentifikasi untuk rencana pengembangan selanjutnya.

Ia menyebutkan pada saat berkunjung di Kelurahan Sukanagara, Kecamatan Purbaratu, Kota Tasikmalaya, Jumat 15 September 2023

Dirinya menambahkan saat ini, Pemkot Tasikmalaya sedang mengidentifikasi kawasan di sejumlah wilayah Kota Tasikmalaya yang memiliki keunikan untuk dikembangkan melalui program Katasik.

Pemkot Tasik Malaya merencanakan 10 kawasan yang akan di kembangakan menjadi objek wisata tematik pada 10 oktober 2023 mendatang. 

BACA JUGA:48 Persen Orang Pilih Destinasi Wisata Menparekraf karena Ada Kulinernya

Cheka menjelaskan, untuk sekarang ia masih identifikasi kawasan yang berpotensi untuk dikembangkan. Intinya kami ingin setiap jengkal tanah di Tasikmalaya dapat dijadikan tempat wisata.

Dengan adamya program tersebut, bertujuan tak lain untuk meningkatkan perekonomian masyarakat di Kota Tasikmalaya. 

Dengan keberadaan program Katasik, diharapkan akan muncul kawasan baru yang bisa menjadi pusat pertumbuhan perekonomian masyarakat di wilayah setempat.

Ia berharap keberadaan kawasan wisata tematik di Kota Tasikmalaya dapat memancing kedatangan wisatawan dari luar daerah unttuk berkunjung di wilayah itu. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: