Sudah 50 Kali Terjadi Kebakaran di Bandar Lampung

Sudah 50 Kali Terjadi Kebakaran di Bandar Lampung

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID- Musim panas yang terjadi pada satu bulan terakhir terhitung sejak Agustus hingga September 2023, jumlah kasus kebakaran di Kota Bandar Lampung mencapai  50 kali.

Kasus kebakaran terakhir, Jumat (1/9/2023) petang, dua hektare lahan kosong berisi alang-alang di Kelurahan Way Laga, Kecamatan Sukabumi, Bandar Lampung

Kebakaran lahan kosong berisi pepohonan serta rumput liar tersebut, pihak Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkar) Kota Bandar Lampung menurunkan 25 personel dengan tujuh Unit mobil damkar. 

Setelah enam jam kemudian, api dapat dipadamkan petugas pada Jumat (1/9/2023) pukul 20.35.

BACA JUGA:7 Tempat Usaha di Bandar Lampung Ditempel Stiker karena Nunggak Pajak

Penyebab kebakaran diduga dari pembakaran sampah warga, yang merembet ke lahan kosong yang kering ditiup angin kencang. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Pihak Damkar menghabiskan air 11 tangki mobil damkar.

Kepala Damkar Kota Bandar Lampung Antoni Irawan mengatakan, pada musim kemarau saat ini, petugas mendata terdapat sedikitnya 58 kali kebakaran di wilayah kota Bandar Lampung pada periode Agustus hingga September 2023.

Menurut dia, selama sepekan terakhir terdapat 23 kali kebakaran, ditambah kebakaran lahan kosong 16 kali dan rumah penduduk empat kali, serta satu kebakaran kendaraan. Tidak ada korban jiwa di dalam beberapa tersebut, namun kerugian mencapai Rp 800 juta.

“Penyebab kebakaran disebabkan arus pendek listrik terjadi dua kali," Ungkapnya, dikutip dari berbagai sumber, pada minggu 3 september 2023.

BACA JUGA:Musim Kemarau, DKPP Pesisir Barat Pastikan Stok Beras Aman Hingga Akhir Tahun

Ia menambahkan, untuk kesiapan petugas Damkar, dirinya mengaku telah menyiapkan sejumlah mobil damkar dengan personel siaga selama 1x24 jam. Mobil dan petugas tersebut, telah bersiaga tersebar di 14 kecamatan di dalam Kota Bandar Lampung.

Selain sarana dan prasarana, Damkar Bandar Lampung menyiapkan 14 pos pengendali kebakaran di setiap kecamatan. Masing-masing pos berjaga empat orang. Sedangkan personel di kantor pusat terdapat 25 personel.

Ia menghimbau warga Bandarlampung, musim kemarau 2023, untuk dapat mencegah sedini mungkin bila terjadi kebakaran. Ia mengatakan, kepada masyarakat agar tidak membakar sampah sembarangan dalam jumlah yang besar dan juga membuang puntung rokok sembarangan.

Hal tersebut dapat berdampak buruk bila dilakukan terlebih pada musim panas dan angin kencang. Terlebih lagi ti tempat-tempat yang mudah terbakar. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: