Pemkab Lampung Utara Pantau Pilkades Serentak di 91 Desa

Pemkab Lampung Utara Pantau Pilkades Serentak di 91 Desa

--

MEDIALAMPUNG.CO.ID - Sebanyak 91 Desa di 22 Kecamatan yang ada di Kabupaten Lampung Utara (Lampura) melaksanakan Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) Tahun 2023, Kamis 13 Juli 2023.

Guna memastikan pelaksanaan Pilkades berjalan lancar dan mendorong partisipasi masyarakat desa untuk memilih pemimpinnya, Bupati Lampura Hi. Budi Utomo, S.E., M.M., dan Wakil Bupati Hi. Ardian Saputra, S.H., bersama jajaran Forkopimda memantau langsung jalannya pelaksanaan Pilkades di 295 Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Pemantauan dan monitoring Pilkades yang diikuti oleh 266 calon yang dilakukan oleh Forkopimda Kabupaten Lampung Utara tersebut terbagi menjadi beberapa tim dan menyebar ke seluruh Kecamatan yang melaksanakan Pilkades.

Tentunya hal ini menunjukan kekompakan dan soliditas Pemerintah Daerah dan jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di Kabupaten Lampura guna terwujudnya Pilkades yang Aman, Damai, Sejuk dan Sehat. 

BACA JUGA:Caleg DPR RI Dapil 1, Ike Edwin : Panggilan Jiwa untuk Ibadah dan Mengabdi ke Masyarakat

Terkait lokasi pemantauan pelaksanaan Pilkades, Bupati Lampung Utara melakukan monitoring di Kecamatan Abung Selatan, Abung Semuli, dan Blambangan Pagar. 

Sementara Wakil Bupati ke Kecamatan Bukit Kemuning, Abung Kunang, dan Kotabumi Selatan.

Sedangkan tim Ketua DPRD Lampura, Kajari Lampung Utara, Kakimal, dan Dandim ke Kecamatan Abung Timur dan Abung Surakarta. Dan tim Kapolres keliling ke beberapa Kecamatan

Usai pemantauan, Bupati Budi Utomo berharap, setiap peserta Pilkades dapat terus menjaga suasana desanya masing-masing agar tetap kondusif. 

BACA JUGA:Tim Patser Polres Pesisir Barat Sisir Beberapa Titik Rawan

Sebab, siapapun yang terpilih nantinya merupakan pilihan rakyat.

"Dalam sebuah kompetisi itu menang atau kalah itu hal yang lumrah. Jadi, terimalah dengan lapang dada apapun hasilnya nanti," kata dia.

Orang nomor satu di Lampung Utara ini juga tak lupa mengingatkan kepada para kepala desa yang akan terpilih untuk merangkul seluruh lapisan masyarakat termasuk kompetitornya. 

Jangan ada lagi, perbedaan karena pesta demokrasi telah usai.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: