Daftarkan 40 Bacaleg, Golkar Pringsewu Targetkan Raih 10 Kursi

Daftarkan 40 Bacaleg, Golkar Pringsewu Targetkan Raih 10 Kursi

Bacaleg dengan beragam suku, agama dan ras partai Golkar optimis meraih hati masyarakat--

PRINGSEWU, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bacaleg dengan berbagai latar belakang suku, agama dan ras justru menjadi tekad untuk membesarkan partai.

Ini di katakan Ketua DPRD Pringsewu, Suherman didampingi Sekretarisnya, Ahmad Muslim saat mendaftarkan 40 Bacalegnya ke KPU Pringsewu, Minggu (14/5/2021).

Datang mengenakan pakaian adat menunjukkan slogan bhineka tunggal ika. Termasuk menampilkan kesenian Pencak Silat Tjimande Tari Kolot Kebon Djeruk Hilir (TTKKDH).

BACA JUGA:DPC Gerindra Lamtim Daftarkan 50 Bacaleg

Kedatangan rombongan pengurus partai Golkar Pringsewu diterima Ketua KPU Pringsewu Sofyan Akbar Budiman didampingi Komisioner Juaniantama Ade Putra, Sulaiman, Saifudin, Dewi Eliyasari dan Sekretaris KPU Ari Mulando serta Anggota Bawaslu Pringsewu.

Dikatakan Suherman, keberagaman agama dan ras dari bacaleg untuk bersatu membesarkan partai Golkar dan mendapatkan hati di masyarakat. 

"Dengan bersatu padu saya yakin partai Golkar kedepannya akan lebih kuat dan maju sesuai harapan masyarakat," ajaknya.

BACA JUGA:Peringati Hari Kartini dan Hardiknas, Gubernur Arinal Ikut Jalan Sehat

Menyinggung pemilu 2024 Partai Golkar Pringsewu menurut Suherman menarget 10 kursi yang bakal duduk di legislatif dengan tetap mempertahankan sebagai ketua.

"Partai golkar tidak muluk-muluk target 10 kursi dari 7 kursi yang ada sekarang. Insya Allah kami optimis dengan kekompakan Partai Golkar yang beraneka suku dan agama dapat terwujud," tekadnya.

Sebelumnya, partai politik juga telah mendaftarkan parpolnya ke KPU Pringsewu.Yakni PKS, PDIP, Partai Nasdem, PAN, Partai Demokrat, PSI, Partai Ummat, PBB, PKB.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: