Niat Mudik, Mahasiswa Asal Sindang Pagar Alami Lakalantas Hingga Wafat

Niat Mudik, Mahasiswa Asal Sindang Pagar Alami Lakalantas Hingga Wafat

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dedek Maulana Muhlisin (20) warga Pemangku Talang Ciamis, Pekon Sindang Pagar, Kecamatan Sumberjaya, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) telah menghadap sang ilahi, setelah mengalami Kecelakaan Lalu Lintas (Lakalantas) di ruas jalan nasional Ogan Lima, Kabupaten Lampung Utara pada Senin (17/4) pagi. 

Dedek mengalami lakalantas hingga merenggut nyawanya saat dia bersama sang kakak konvoi hendak mudik lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah. 

BACA JUGA:Polres Lambar Gelar Pasukan Operasi Ketupat, Siap Ulang Kesuksesan Pengamanan Mudik Tahun Lalu

Dimana dia yang mengendarai motor Honda BeAT bertabrakan dengan Mobil Kijang Innova nopol BE 1643 KW, yang membuat motornya rusak parah dan mobil juga mengalami ringsek bagian depan sebelah kiri. 

Berdasarkan informasi dari Peratin Sindang Pagar Sudriman, jenazah Dedek dilarikan di Rumah Sakit Handayani Kotabumi dan setelah itu akan dibawa pulang ke rumah duka Pekon Sindang Pagar.

BACA JUGA:Buka Penerbangan AirAsia Lampung-Jakarta, Arinal Berharap Dukung Pengembangan Pariwisata Daerah

Almarhum sendiri saat ini tengah menempuh pendidikan di Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung. Dedek pulangnya bersama sang kakak, tentunya hendak puasa dan lebaran bersama keluarga. 

Namun apa boleh dikata, Tuhan berkehendak lain, dia meninggal dunia dalam perjalanan menuju kampung halaman.*

BACA JUGA:DPRD Pringsewu Bakal Usulkan Tiga Calon Pj Bupati

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: