Prayitno Resmi Laporkan Pengrusakan Banner di Panwascam

Prayitno Resmi Laporkan Pengrusakan Banner di Panwascam

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Ketua I Partai Anak Cabang (PAC) PDI Perjuangan, Kecamatan Airhitam, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) Prayitno lakukan laporan resmi ke Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) guna mengusut oknum pelaku pengrusakan Banner ucapan HUT PDIP beberapa hari lalu.

Laporan yang disampaikan tersebut sebagai bentuk keseriusan pihaknya meminta kepada petugas berkompeten dalam mengusut siapa pelaku perusakan banner yang dianggapnya merupakan sebuah penghinaan bukan saja terhadap dirinya selaku bakal calon anggota DPRD lambar dari PDIP melainkan kepada partai tersebut. 

BACA JUGA:Dandim 0410 Tinjau Rencana Lokasi TMMD di Wilayah Pesisir Pantai Panjang Utara

"Harapan saya panwascam dapat menemukan solusi dan bahkan dapat mengungkap pelaku pengrusakan untuk dapat mempertanggung jawabkan perbuatannya," urai dia.

Sebelumnya Prayitno yang saat ini menjabat sebagai Peratin Sukajadi, merasa geram lantaran banner wajahnya di sobek hingga tidak ada muka dan kepala. 

BACA JUGA:Jaga Stabilitas Harga, Bulog Lampung Gelontorkan 10 Ribu Ton Beras di Operasi Pasar Awal Januari 2023

Padahal banner tersebut merupakan banner ucapan HUT partainya. 

Namun demikian pihaknya tetap membuka pintu maaf bagi oknum yang mau mengakui dan meminta maaf  kepadanya serta menjelaskan alasan perusakan tersebut. 

BACA JUGA:Memasuki Pensiun, Puluhan PNS di Lambar Ikuti Sosialisasi

"Saya bingung kok bisa-bisanya merusak banner yang saya pasang di halaman depan rumah saya sendiri, yang sama sekali tidak merugikan atau menyinggung pihak lain," tandasnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: