Pemkab Lambar Lakukan Optimalisasi IKM Berbasis Klaster
Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Lampung Barat Tri Umaryani, S.P, M.Si--
LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Pemkab Lampung Barat melalui Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) tahun anggaran 2023 ini akan melakukan optimalisasi dalam rangka pengembangan Industri Kecil Menengah (IKM) berbasis klaster melalui sentra komoditi unggulan di masing-masing kecamatan.
Kepala Diskoperindag Lambar Tri Umaryani mengungkapkan, pihaknya telah melakukan inventarisasi terhadap sentra IKM di 15 kecamatan dan saat ini di Lambar terdapat 26 sentra yang ditetapkan.
"Kami sudah melakukan pembentukan sentra IKM di masing-masing kecamatan, sekaligus membentuk kelembagaannya, di setiap kecamatannya sentra IKM-nya berbeda," ungkap Tri Umaryani, Kamis (12/1/2023).
Dari 26 sentra IKM tersebut, bergerak di bidang usaha olahan kopi bubuk, kopi luwak, makanan olahan dan kerajinan khas Lampung Barat.
BACA JUGA:KKN Unila di Pekon Karangagung Bantu Warga Bangun Pondasi Bangunan Rumah
Pihaknya telah menetapkan untuk di tiap kecamatan itu menjadi sentra dengan jenis produk yang berbeda-beda, salah satu contoh untuk makanan olahan seperti sale pisang itu berada di Kecamatan Airhitam.
"Kedepannya kami akan melakukan penguatan kapasitas, kelembagaan, pendampingan, pembinaan termasuk kedepannya pendampingan dalam pemasaran," ujarnya.
Lebih lanjut Tri Umaryani mengungkapkan, dengan dilakukannya optimalisasi sentra IKM berbasis klaster tersebut, maka IKM-IKM akan saling mendukung, dimana IKM yang sudah lebih maju akan memberikan pendampingan terhadap IKM yang baru akan berkembang.
"Optimalisasi IKM berbasis klaster ini dalam rangka dalam menuju UMKM naik kelas. Dengan optimalisasi ini juga pemerintah pusat dan provinsi akan tahu, sehingga kedepannya saat ada bantuan dari pusat dan provinsi bisa lebih mudah," pungkasnya.*
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Sumber:




