98,5 Persen Pekon-Kelurahan di Lambar Tersentuh Jaringan Internet dan Komunikasi

98,5 Persen Pekon-Kelurahan di Lambar Tersentuh Jaringan Internet dan Komunikasi

Kepala Diskominfo Lambar Hi. Munandar, S.Sos--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Dua pekon dari 131 pekon dan 5 kelurahan di Kabupaten Lampung Barat hingga kini belum terjangkau oleh jaringan telekomunikasi dan internet

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Munandar mengungkapkan, hingga saat ini dari jumlah 136 pekon dan kelurahan di Kabupaten Lambar, pekon yang sudah terjangkau internet dan telekomunikasi sebanyak 134 pekon dan kelurahan. 

Sedangkan dua pekon yaitu Pekon Batu Api Kecamatan Pagardewa dan Pekon Tembelang Kecamatan Bandar Negeri Suoh belum ada menara telekomunikasi (Blank Spot). 

“Jadi masih ada dua pekon lagi yang belum terjangkau jaringan internet dan komunikasi,” kata Munandar, Senin (5/12/2022).

BACA JUGA:Luar Biasa, Atlet Muaythai Way Kanan Borong Medali Emas

Masih kata dia, sesuai dengan target RPJMD tahun 2017-2022, pekon yang terhubung dengan jangkauan internet dan komunikasi ditarget sebesar 97,79% sementara hingga kini realisasinya telah mencapai 98,5% atau 134 pekon dan kelurahan yang telah terjangkau internet dan komunikasi. 

Terkait masih adanya dua pekon yang belum terjangkau internet dan komunikasi ini, Munadar mengungkapkan, pihaknya telah mengusulkan bantuan pemasangan jaringan internet dan komunikasi kepada Badan Aksesibilitas Komunikasi dan Informasi (Bakti).

Selain itu juga mengusulkan bantuan program pembangunan jaringan telekomunikasi Non 3T (Tertinggal, Terdepan, Terluar) dari Dirjen Sumber Daya Perangkat Pos dan Informatika (SDPPI) Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). 

“Kalau informasi dari Dirjen SDPPI tahun 2024 sudah mulai dibangun, dan mudah-mudahan dapat direalisasikan sehingga masyarakat di dua pekon tersebut dapat menikmati jaringan internet dan komunikasi,” pungkas dia. (lus/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: