Bibir Jalan Poros Kecamatan Sekincau ke Pagardewa Amblas Sedalam Puluhan Meter

Bibir Jalan Poros Kecamatan Sekincau ke Pagardewa Amblas Sedalam Puluhan Meter

--

LAMBAR, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Akibat tingginya intensitas hujan yang terjadi akhir-akhir ini menyebabkan banyak kerusakan tanah longsor, banjir dan lainnya di Kabupaten Lampung Barat (Lambar)

Seperti yang terjadi di jalan poros penghubung Kecamatan Sekincau dengan Pagardewa, tepatnya di Pemangku Pampangan A, Pekon Pampangan, Kecamatan Sekincau, longsornya bibir jalan dengan kedalaman lebih kurang 40 meter cukup membahayakan. 

Dan saat ini upaya yang dilakukan pihak pekon membentengi bibir longsor dengan tanah diisi pasir. 

"Akibat intensitas hujan yang tinggi akhir-akhir ini menyebabkan tanah amblas dan juga terus seperti ini maka akan berdampak memutus badan jalan. Sementara jalur ini merupakan Jalan poros utama Kecamatan Pagardewa," ungkapnya.

BACA JUGA:Desa Rejomulyo Gelar Musrembang Des Tahun 2023

Agung menyebutkan lokasi longsor telah dicek oleh Camat Ahamat Sater, S.H, M.H., dimana walaupun aspal badan jalan belum terbawa longsor namun sangat berpotensi terjadi jika saja kondisi intensitas hujan terus seperti sekarang ini. 

"Yah tentunya harapan kami adanya upaya pencegahan sebelum kondisi bertambah parah yang bukan saja berdampak pada terganggunya transportasi tapi juga akan lebih besar menelan biaya," ucapnya. 

Pihak juga meminta masyarakat khususnya pengguna jalan yang sering melintas di jalur itu agar lebih berhati-hati seperti mengurangi kecepatan agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. (rin/mlo)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: