Jatimulyo Salurkan BLT-DD Periode September ke 174 KPM

Jatimulyo Salurkan BLT-DD Periode September ke 174 KPM

--

LAMSEL, MEDIALAMPUNG.CO.ID -Sebanyak 174 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) desa Jatimulyo Kecamatan Jatiagung Kabupaten Lampung Selatan kembali terima BLT-DD covid 19 yang bersumber dari Dana Desa (DD) buat periode September 2022 bertempat di aula Balai Desa setempat, Senin (19/9)

Dalam sambutannya Kepala Desa Jatimulyo H.Sumardi, SE yang dalam ini  diwakili oleh Sekretaris Desa Sidik Priyanto mengatakan bahwa BLT-DD tahap ketiga kali ini yang disalurkan periode bulan September 

"BLT-DD kali ini yang dibagikan sebesar 300 ribu atau buat periode satu bulan yaitu bulan September kepada 174 Keluarga Penerima Manfaat (KPM)," ungkap Sidik 

"Semoga bantuan ini untuk mencukupi kebutuhan pokok ,baik untuk membeli sembako maupun kebutuhan yang dianggap perlu guna membantu perekonomian keluarga," harapnya 

BACA JUGA:Polresta Bandarlampung Bersama GMNI Bagikan Sembako

Sementara menurut pendamping desa mengatakan bahwa mengatakan  bahwa mengenai bantuan langsung tunai (BLT) di tahun 2023 nanti  yang diambil dari Dana Desa masih dianggarkan namun melalui seleksi yang ketat 

"Di tahun 2023 nanti bagi masyarakat penerima BLT akan  ada seleksi yang ketat sesuai dengan kriteria yang berhak menerima, yakni keluarga miskin Ekstrim yang artinya KPM tahun depan bisa jadi tidak semua mendapatkan bantuan karena ada penyaringan karena nantinya anggaran buat BLT-DD berkurang menjadi maksimal 25 persen dari pagu anggaran Dana Desa (DD)," tandasnya 

Hadir dalam kegiatannya tersebut Sekretaris Desa Sidik Priyanto,Kasi Ekobang Andi Dharmawan,Pendamping Desa,Babinsa,serta masyarakat penerima bantuan.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: