Bupati Tanggamus Tinjau Langsung Kegiatan Panen Udang

Bupati Tanggamus Tinjau Langsung Kegiatan Panen Udang

--

TANGGAMUS, MEDIALAMPUNG.CO.ID - Bupati Tanggamus, Dewi Handajani meninjau kegiatan panen raya Udang Vaname, di Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM) Negeri Kotaagung, Pekon Waygelang, Kecamatan Kotaagung Barat. 

Hadir pada panen udang tersebut antara lain, jajaran Forkopimda, Plt Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Tanggamus, Kepala Dinas Kominfo Edi Nerimo, Inspektur Kabupaten Tanggamus Ernalia, Kabag Protokol Rien Devile Abdul Kadir. 

Tiba di SUPM Negeri Kotaagung, rombongan bupati disambut Kepala SUPMN Kotaagung, Khaerudin beserta jajarannya.

Dewi Handajani mengatakan kedatangan nya ke SUPM N karena ingin melihat langsung hasil panen udang. Agar kedepan budidaya udang Vaname dapat terus dikembangkan di Kabupaten Tanggamus.

BACA JUGA:Duel Sesama Santri, Hingga Merenggut Korban Jiwa

“Dengan melihat hasil tersebut diharapkan nantinya masyarakat dapat berkolaborasi mengembangankan budidaya udang Vaname kedepannya,” kata Dewi.

Harapannya masyarakat bisa berkolaborasi dengan SUPMN. 

"Artinya, nanti jika ada masyarakat ingin membudidayakan udang ini, kalau memang teknologinya membutuhkan pembinaan akan kita dorong kesini,” sebut Dewi. 

Sementara Pada pelaksanaan panen tersebut Kepala Sekolah SUPMN Khairuddin mengatakan, kegiatan panen ini merupakan panen dengan tujuan untuk mengurangi populasi udang yang ada di tambak dan hasilnya digunakan untuk mendukung pakan pada tambak udang tersebut.

BACA JUGA:Wabup Zulqoini Datangi Lokasi Kebakaran

Untuk udang yang dipanen hari ini adalah size 30-6l0 (dalam 1 Kg terdapat 30-60 ekor udang) dan usia udang pada saat ini telah mencapai 2 bulan dengan harga penjualan Rp.80.000,- /Kg.

Harapannya kedepan usaha budidaya udang ini dapat meluas ke seluruh wilayah pesisir Kabupaten Tanggamus serta dapat mendorong pertumbuhan ekonomi masyarakat.

"Melalui pengelolaan yang baik, berkolaborasi dengan BUMD maupun kelompok usaha bersama (KUB) insyaallah produksi udang di wilayah Tanggamus akan terus meningkat," tandas Khairuddin.(ehl/rls/mlo)

 

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: