Meriahkan HUT RI, Pemkab Gelar Lomba Paduan Suara

Meriahkan HUT RI, Pemkab Gelar Lomba Paduan Suara

Medialampung.co.id - Dalam rangka menyambut hari ulang tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke 74 tahun 2019, dan mengembangkan hasil karya budaya daerah Kabupaten Lampung Barat (Lambar), serta memupuk rasa cinta terhadap seni dan budaya. Pemkab Lambar dalam hal ini Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) menggelar lomba paduan suara di Ruang Rapat Keagungan Pemkab Lambar, Senin-Selasa (12-13/8/2019)

Lomba tersebut diikuti oleh perwakilan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan kecamatan se-Kabupaten Lambar.

Kegiatan lomba tersebut resmi dibuka oleh Asisiten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir. Sudarto, M.M dan dihadiri TP PKK Kabupaten, Dharma Wanita Persatuan (DWP), Gabungan Organisasi Wanita (GOW) dan Ikatan Keluarga Anggota Dewan (IKAD).

“Saya menyambut baik dengan diadakannya lomba paduan suara dalam rangka menyambut HUT RI Ke 74 tahun. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi keluarga besar Kabupaten Lambar,” ujar Sudarto.

Adapun tujuan dilaksanakanya lomba ini, kata dia, selain untuk memeriahkan peringatan HUT RI ke-74, juga bertujuan untuk membina, mengembangkan dan meningkatkan apresiasi keluarga besar Kabupaten Lambar  terhadap seni suara, serta untuk mempersembahkan lagu-lagu bernuansa patriorik dalam rangka meningkatkan persatuan dan kesatuan bangsa. “Kita juga berharap melalui kegiatan ini dapat memperkenalkan, mengembangkan hasil karya budaya daerah Kabupaten Lambar sekaligus memupuk rasa cinta terhadap seni dan budaya,” akunya.

Sementara Ketua Panitia Lomba Paduan Suara Marzuk mendampingi Kepala Disporapar Ronggur L. Tobing, S.I.P, M.Si dalam laporannya mengatakan,  peserta lomba paduan suara berasal dari OPD dan kecamatan se-Lambar.

Menurut dia, adapun kriteria lomba antara lain yaitu peserta membawakan satu lagu wajib dan satu lagu pilihan yang ditentukan panitia, jumlah paduan suara terdiri dari 13 orang sudah termasuk dirijen, lagu wajib dan lagu pilihan (sudah ditentukan) tidak boleh lebih dari 15 menit, serta pakaian mencirikan kedaerahan sejenis batik lampung/tapis/tapis Lampung sehingga ciri khas Lampung tetap terjaga dengan menjaga kesopanan dan etika, serta keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak bisa diganggu gugat.

“Para peserta tidak perlu khawatir karena panitia telah menyiapkan hadiah bagi para pemenang kategori OPD dan kecamatan, untuk pemenang Juara I, II dan III akan mendapatkan tropi dan dana pembinaan sedangkan Juara Harapan I, II dan III akan mendapatkan tropi,” pungkas dia.

Dilain pihak, salah satu peserta lomba paduan suara yang enggan disebutkan namanya mengatakan, sejak satu minggu ini timnya selalu giat berlatih untuk mengikuti lomba paduan suara dalam rangka peringatan HUT RI ke -74. “Kekompakan dan semangat tim paduan suara menjadi kunci sukses kelompok kami, semoga saja kami meraih juara pada ajang lomba paduan suara yang digelar pemerintah daerah,” harapnya. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: