Kasus Positif Covid-19 di Tanggamus Kembali Bertambah Satu

Kasus Positif Covid-19 di Tanggamus Kembali Bertambah Satu

Medialampung.co.id - Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Tanggamus bertambah satu lagi. Sehingga saat ini total sudah 57 kasus.

Menurut Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanggamus dr. Eka Priyanto, pasien tersebut seorang perempuan.

"Pasien 057 adalah perempuan berusia 42 tahun di Kelurahan Pasar Madang, Kota Agung dan ini merupakan kasus baru bukan hasil tracing," kata Eka melalui rilis tertulis yang dikirimkan, Kamis (29/10).

Ia menambahkan, pasien diketahui Covid-19 bermula pada 27 Oktober 2020, pukul 05.30 WIB datang ke IGD RSUD Batin Mangunang, Kota Agung diantar oleh keluarganya. 

Saat itu pasien mengalami keluhan nyeri perut yang sudah dirasakan lebih kurang dua pekan. Sakit tersebut dirasakan hilang timbul, lantas semakin hari makin memberat, timbul mual, BAB cair berwarna hitam. 

Kemudian oleh petugas medis rumah sakit dilakukan pemeriksaan laboratorium dan pemeriksaan rapid tes dengan hasil rapid tes reaktif. Lalu satu jam kemudian pasien dipindahkan di ruang isolasi dan dilakukan pemeriksaan untuk RT-PCR/Swab test

"Pukul 15.00 WIB dari pemeriksaan RT-PCR didapatkan hasil Sars Cov2 positif. Kepada pasien dilakukan perawatan di ruang isolasi untuk mendapatkan penanganan dan tindakan lebih lanjut sesuai dengan tatalaksana penangan kasus Covid-19," beber Eka.

Dilanjutkan Eka jika tim gugus tugas Covid-19 Kabupaten Tanggamus akan melakukan tracing lalu di Dilakukan penyemprotan Disinfektan Di Lingkungan Pasien 057 dan 

Melakukan Edukasi Kepada Masyarakat Tentang Pentingnya Mematuhi Protokol Kesehatan Untuk Mencegah Penularan Covid-19 seperti selalu pakai masker saat di luar rumah, menjaga jarak, menghindari kerumunan dan selalu cuci tangan pakai sabun.

"Dukung tetangga kita yang terpapar Covid-19, beri support kepada mereka agar sabar dan kuat karena siapapun dari kita bisa saja terkena atau terpapar oleh Covid-19," pungkas Eka.(ehl/rnn/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: