Pimpinan DPRD Lambar Definitif Dilantik
Medialampung.co.id - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Lampung Barat menggelar sidang paripurna istimewa dengan agenda pengucapan sumpah janji pimpinan DPRD Lambar definitif, dan pelantikan satu anggota DPRD Lambar, di ruang sidang Marghasana DPRD Lambar Kamis (26/9).
Ketiga pimpinan DPRD Lambar definitif yakni Edi Novial, S.Kom., dari Fraksi PDI Perjuangan untuk menjabat ketua DPRD, kemudian Hi. Sutikno menjabat Wakil Ketua I, dan Erwansyah, S.H., menjabat sebagai wakil ketua II, serta satu anggota DPRD dari Partai Golkar atas nama Hi. Syaiful Abadi, S.E., yang pada pelantikan sebelumnya berhalangan karena sedang menunaikan ibadah haji.
Sekretaris Dewan Drs. Syaekhudin, M.M., mengatakan, pelantikan ketiga pimpinan definitif dengan dasar surat keputusan Gubernur Lampung No.G/667/B.01/HK/2019, tentang peresmian pengangkatan pimpinan DPRD Lambar, masa jabatan tahun 2019-2024.
"Sementara untuk pelantikan anggota DPRD atas nama Syaiful Abadi dasarnya yakni SK Gubernur Lampung No.G/582/B.01/HK/2019 tentang pengangkatan 35 Aleg periode 2019-2024," ungkapnya.
Sementara Ketua DPRD Lambar sementara Edi Novial memimpin langsung jalannya rapat paripurna. Turut pula menyaksikan prosesi pelantikan, Bupati Lambar Hi. Parosil Mabsus, Wakil Bupati Hi. Mad Hasnurin, para pejabat Fokopimda, kepala OPD, dan para tamu undangan lainnya.
Prosesi pelantikannya sendiri dilakukan langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Liwa Yuli Artha Pujayotama, SH, MH. (nop/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: