Jalan Amblas di Tebasuwok Rusak Area Perkebunan Warga
Medialampung.co.id – Disejumlah titik bahu ruas jalan nasional tepatnya di Pemangku Way Semangka, Pekon Bedudu Kecamatan Belalau, Lampung Barat tepatnya di Tanjakan Tebasuwok kembali menunjukan kerusakan setelah belum ini di perbaiki.
Kondisi itu, selain mengancam kerusakan bahu jalan yang lebih parah, area perkebunan kopi warga yang berada di bawah jalur tersebut kini terancam rusak lantaran ketika hujan air yang berasal dari bahu jalan menggenangi perkebunan dengan membawa material pasir hingga menutupi batang kopi.
Hendry Afrizal selaku pemilik lahan perkebunan kopi mengeluhkan hal tersebut. Sebab, jika terjadi hujan lahan perkebunannya ikut merasakan dampak, karena aliran air masuk ke lahan perkebunan setempat.
“Air mengalir masuk ke lahan perkebunan saya, menimbulkan longsor dan merusak tanaman kopi. Selain itu, air itu kerap membawa material pasir sehingga tidak sedikit batang kopi tertimbun pasir, kondisi itu sangat mengkhawatirkan karena batang kopi terancam mati,” ungkap Hendry.
Menurutnya, sudah kedua kalinya lahan perkebunannya menjadi korban dari rusaknya bahu jalan tersebut. sehingga Ia berharap perhatian pemerintah dapat melakukan penanganan mengingat apabila terlambat longsor akan semakin meluas bahkan mengakibatkan putusnya bahu jalan.
”Harapan kami segera ada penanganan lanjutan, dan pemerintah diharapkan betul-betul melakukan penanganan secara matang, karena jalan ini sudah pernah diperbaiki tapi rusak lagi,” harapnya.
Sementara, Alek Sunandar warga setempat juga menambahkan, jika hujan saluran irigasi tidak dapat menampung volume air, sehingga air keluar melintasi jalan dan mengikis bahu jalan tepat diatas perkebunan warga.
“Sekarang bahu jalan di beberapa titik sudah rusak, air dengan material pasir dan sampah masuk ke area perkebunan menyebabkan kerugian bagi warga yang memiliki lahan perkebunan kopi di area tersebut,” singkat dia.(edi/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: