Istri Bupati Waykanan Sambangi Kantor PWI

Medialampung.co.id - Beri support kinerja Wartawan, Ketua TP-PKK Waykanan, Hj. Dessy Afriyanti Adipati didampingi Ketua Dharma Wanita persatuan, Vorian Melita Saipul kunjungi Kantor PWI Waykanan dan memberikan asupan vitamin kepada para jurnalis yang tergabung dalam organisasi PWI Kabupaten Waykanan.
Pada Kedatangan Ketua TP-PKK Waykanan disambut langsung oleh jajaran pengurus dan anggota PWI Waykanan, Hj. Dessy Afriyanti Adipati meminta agar dalam setiap menjalankan aktivitas pelaku jurnalis para wartawan yang tergabung dalam PWI untuk senantiasa menjaga keselamatan diri masing-masing dengan menjalankan protokol kesehatan yang telah di tentukan oleh pemerintah.
"Tolong kedatangan saya ini jangan dipolitisasi karena saya bukan orang politik, kedatangan saya ke kantor PWI Waykanan ini sebagai bentuk dukungan saya pada kinerja seluruh wartawan yang tergabung dalam PWI, terutama agar anda semua tetap memprioritaskan pelaksanaan protokol kesehatan saat melaksanakan tugas sekaligus memberikan bantuan asupan vitamin untuk kawan-kawan semua," ujar Hj. Dessy Afriyanti Adipati.
Lebih jauh Dessy berharap asupan vitamin yang ia berikan itu dapat membantu menjaga stamina tubuh anggota PWI Waykanan dalam menjalankan tugas sebagai jurnalis.
"Tentu ini tidak sebanding dengan tugas dan tanggung jawab yang diemban oleh rekan rekan jurnalis, dimana kita tahu bahwa para jurnalis tetap bekerja dilapangan untuk mengabarkan masyarakat luas di tengah situasi dan kondisi pandemi Covid-19 seperti saat ini," ujar Dessy.
Pada kesempatan yang sama Ketua PWI Waykanan, Novita Sari, S.Pd, sangat mengapresiasi kedatangan istri Bupati Waykanan tersebut, dan berharap hal itu dapat menambah semangat para jurnalis yang tergabung di kanan dalam memberikan kabar-kabar terbaik bagi masyarakat Waykanan tentang pelaksanaan pembangunan maupun tentang kabar kabar terkini terkait pandemi corona di Bumi Ramik Ragom Waykanan.
"Kedatangan Ibu di rumah kami ini sangat berarti bagi kami dimana perhatian ini akan menjadi asupan pada kami semua saat menjalankan tugas jurnalis di tengah situasi dan kondisi pandemi Covid-19," ujar Vita sapaan akrabnya
"Dalam situasi seperti saat ini, kami selaku para jurnalis tentu tetap akan menjalankan tugas selaku pilar ke-4 demokrasi, namun tetap memperhatikan kondisi kesehatan diri masing masing, karena tidak ada berita seharga nyawa," pungkasnya.(wk1/mlo)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: