Peringati Hari Ibu, BNS Gelar Berbagai Lomba

Peringati Hari Ibu, BNS Gelar Berbagai Lomba

Medialampung.co.id - Dalam rangka  memperingati hari ibu ke-91, Kecamatan  Bandarnegeri Suoh Kabupaten Lampung Barat, menggelar berbagai kegiatan, diantaranya lomba gerak jalan dan bola kasti yang diikuti oleh kader PKK dari sepuluh pekon  yang ada di  kecamatan setempat, pada Sabtu (28/12).

Dengan mengambil  titik start di lapangan kantor kecamatan setempat, yang dihadiri langsung oleh Camat BNS Suryanto, S.Pd., didampingi Sekretaris Camat Mandala Harto, S.I.P.,  kegiatan tersebut berlangsung meriah.

Mandala Harto mengungkapkan, kegiatan lomba gerak jalan dan rangkaian acara lainnya selain untuk berlomba secara sportif juga ajang silaturahmi bagi seluruh anggota PKK se-Kecamatan BNS. Dengan adanya kegiatan tersebut semua anggota PKK dari 10 pekon dapat saling bertemu dan berkomunikasi serta bertukar pikiran.

”Kegiatan tersebut melibatkan seluruh kader PKK pekon,  dan tentunya kegiatan ini diharapkan akan membuat seluruh kader PKK bisa saling  bertukar pikiran terkait inovasi di pekon masing-masing dan bisa bersinergi dalam memajukan pekon,” ungkap Mandala.

Kegiatan tersebut, lanjut dia,  juga sebagai bentuk apresiasi kepada seluruh kaum perempuan, khususnya kader PKK pekon yang selama ini turut andil dan aktif dalam setiap kegiatan di kecamatan serta dalam memajukan pengembangan dan kesejahteraan di masing-masing pekon, dengan melakukan dengan inovasi-inovasi.

Lanjut dikatakan Mandala, hal ini sangat penting dilakukan karena pembangunan yang dilaksanakandi Lambar dalam mewujudkan Lampung Barat Hebat dan Sejahtera tidak bisa dilakukan oleh pemerintah saja, namun membutuhkan partisipasi aktif dari berbagai pihak.

”Kegiatan tersebut tentunya juga diharapkan bukan hanya untuk memperingati hari ibu ke 91 tahun 2019, namun juga sebagai ajang untuk membiasakan diri untuk berolahraga dan betapa pentingnya berolah raga. Disamping itu makna hari ibu sendiri adalah hari kebangkitan perempuan Indonesia dan merupakan persatuan dan kesatuan kaum perempuan yang tidak terpisahkan dari kebangkitan dan perjuangan bangsa,” pungkasnya. (nop/lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: