Harga Daging Sapi di Dua Kecamatan Berangsur Turun 

Harga Daging Sapi di Dua Kecamatan Berangsur Turun 

Medialampung.co.id - Harga daging sapi yang dijual di sejumlah pasar di Kecamatan Balikbukit dan Kecamatan Waytenong Kabupaten Lambar berangsur turun.

“Hasil pemantauan yang dilakukan di sejumlah pasar di Kecamatan Balikbukit dan Kecamatan Waytenong, untuk harga daging sapi pasca hari raya Idul Fitri mengalami penurunan. Sebelum lebaran harga daging sapi tembus Rp130.000/Kg namun saat ini hanya dijual seharga Rp120.000/Kg,” ucap Kabid Perdagangan Sri Hartati mendampingi Kepala Dinas Koperasi UKM Perindustrian dan Perdagangan Sugeng Raharjo.

Menurut Sri, turunnya harga daging sapi tersebut disebabkan karena permintaan dari masyarakat berkurang.

“Kalau mau lebaran masyarakat-kan banyak yang membeli daging baik daging sapi maupun daging ayam tapi setelah lebaran yang beli berkurang,” kata dia.

Sementara untuk stok daging, lanjut Sri, untuk stok cukup banyak karena pedagang daging sapi telah menyiapkan stok setiap akan berjualan ke pasar.

“Kalau untuk stok daging sapi itu cukup dan harganya juga turun dari sebelumnya, jadi masyarakat tidak perlu khawatir,” jelasnya. (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: