Pemprov Bantu Pengembangan Porang Melalui KUR

Pemprov Bantu Pengembangan Porang Melalui KUR

Medialampung.co.id - Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung, Kusnadi,  mengatakan ada saat ini Pemerintah Provinsi (Pemprov) Lampung sudah mulai mengembangkan petani porang.

Ia mengatakan sekitar 300 sampai 500 hektare lahan porang yang dimiliki Lampung dan tersebar di beberapa Kabupaten/Kota di Lampung.

"Di beberapa lokasi sudah mulai  membudidayakan porang diantaranya kabupaten Tanggamus, Lampung Timur serta Pesawaran. Ada sekitar 300 sampai 500 hektar di Lampung," kata Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Hortikultura Provinsi Lampung Kusnardi,  Saat diminta melalui telepon selulernya, Jum'at (17/9).

Lanjutnya, Porang sudah mulai di kembangkan namun, Untuk modalnya besar maka jadi saat ini masih mencoba  menanam sedikit dulu.

"Sebab, Untuk pasar porang ini masih sedikit atau jarang seperti di Jawa Timur,"kata dia.

Tetapi, kalau terkait permodalan untuk petani porang pemerintah Provinsi Lampung sudah berkoordinasi dengan pihak bank agar segera memberikan bantuan kepada mereka melalui kredit usaha rakyat (KUR).

"Terus juga pasarnya masih sempit, dan itu hanya ada di Jawa Timur, tapi kita sudah mulai merintis dengan BNI itu permodalan porang," ujarnya.

Lanjutnya, Bantuan permodalan ini adalah salah satu bentuk dukungan dari Pemprov Lampung guna mewujudkan misi gubernur yakni Lampung berjaya.

"Pemerintah siap mendukung. Karenakan kan modalnya mahal. Modalnya itu sekitar 80 sampai 100 juta per hektar dan ini kan dibantu melalui KUR," pungkasnya. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: