Pekon Pelitajaya Salurkan BLT-DD Untuk 123 KPM

Pekon Pelitajaya Salurkan BLT-DD Untuk 123 KPM

Medialampung.co.id - Pemerintah Pekon Pelitajaya, Kecamatan Pesisir Selatan, Kabupaten Pesisir Barat (Pesbar), menyalurkan Bantuan Langsung Tunai- Dana Desa (BLT-DD) kepada 123 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang terdampak Covid-19 maupun warga kurang mampu, yang dipusatkan di Balai Pekon setempat, Rabu (20/5).

Peratin Pekon Pelitajaya, Wawan Ardi Saputra, S.H., mengatakan penyaluran BLT yang bersumber dari anggaran dana desa tahun 2020 itu merupakan bentuk kepedulian Pemerintah terhadap masyarakat kurang mampu maupun yang terkena dampak secara perekonomian akibat wabah Virus Corona atau Covid-19. Dimana setiap KPM menerima bantuan sebesar Rp600 ribu perbulan selama tiga bulan terhitung mulai April sampai Juni nanti.

"Yang disalurkan saat ini merupakan BLT-DD tahap pertama atau April, dengan jumlah penerima sebanyak 123 KPM," katanya.

Dijelaskannya, penerima BLT-DD merupakan warga yang tidak masuk dalam data penerima PKH, Program Sembako dari Kementerian Sosial Republik Indonesia (Kemensos RI), Bantuan Sosial Tunai (BST) Kemensos maupun program bantuan sosial lainnya yang bersumber dari Pemerintah. Penerima BLT-DD sebelumnya merupakan hasil pendataan berdasarkan kriteria yang ada, selain itu juga dari hasil monitoring oleh tim relawan dan aparatur pekon yang ditetapkan berdasarkan hasil musyawarah khusus pekon.

"Kita berharap bantuan yang telah disalurkan untuk tahap April ini bisa meringankan beban masyarakat kurang mampu maupun yang terdampak Covid-19,"  ungkapnya.

Masih kata Wawan, pihaknya juga berharap bantuan yang telah disalurkan itu dapat dimanfaatkan dengan baik. Sementara itu, untuk mengantisipasi atau pencegahan penyebaran wabah Covid-19 tersebut dihimbau agar warga tetap mengikuti anjuran Pemerintah dan Maklumat Kapolri dan juga mentaati protokol kesehatan.

"Masyarakat diharapkan tetap menjaga kesehatan, pakai masker saat keluar rumah dan mengikuti protokol kesehatan agar kita terhindar dari penyebaran penularan Covid-19 tersebut dan mudah-mudahan segera berakhir," tandasnya. (yan/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: