Retribusi Daerah di Lambar Baru Terealisasi 64,66 Persen 

Retribusi Daerah di Lambar Baru Terealisasi 64,66 Persen 

Medialampung.co.id - Pendapatan asli daerah (PAD) bersumber dari hasil retribusi daerah di Kabupaten Lambar harus lebih dioptimalkan. Pasalnya, hingga Oktober realisasi retribusi daerah baru 64,66%.

“Untuk pendapatan dari hasil retribusi daerah baru terealisasi 64,66%, idealnya memasuki triwulan IV diatas 75%. Jadi pengelolaan retribusi daerah oleh Perangkat Daerah perlu dioptimalkan sehingga sebelum akhir tahun telah tercapai sesuai target,” ungkap Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Daerah (BPKD) Ir. Okmal, M.Si, Selasa (16/11).

Menurut dia, pemerintah daerah tahun ini menargetkan PAD dari hasil retribusi daerah sebesar Rp4,235 miliar lebih namun baru terealisasi Rp2,738 miliar lebih. Itu artinya masih ada kekurangan sekitar Rp1,496 miliar lagi dan kekurangan ini diharapkan dapat ditutupi sebelum akhir tahun 2021 mendatang. 

Okmal memaparkan, realisasi retribusi daerah sebesar Rp2,738 miliar lebih itu meliputi retribusi jasa umum Rp1,8 miliar lebih dari target Rp2,650 miliar, retribusi jasa usaha Rp667 juta lebih dari target Rp1,358 miliar, serta retribusi perizinan tertentu Rp224 juta lebih dari target Rp225 juta lebih. 

“Kita berharap kepada Perangkat Daerah pengelola PAD khususnya retribusi daerah agar lebih mengoptimalkan pengelolaannya, seperti halnya Dinas Kesehatan, Diskoperindag, Dinas Perhubungan, Disporapar, Dinas Perikanan serta DLH,” kata dia (lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: