Pasien Baru Covid-19 Ada Riwayat Perjalanan Jakarta, Palembang dan Yogyakarta

Pasien Baru Covid-19 Ada Riwayat Perjalanan Jakarta, Palembang dan Yogyakarta

Medialampung.co.id - Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Lampung, dr. Reihana menjelaskan terkait penambahan lima pasien terkonfirmasi positif Covid-19 di Lampung, Rabu (22/7).

Tiga pasien asal Bandarlampung, yaitu pasien nomor 233 perempuan usia 68 tahun asal Bandarlampung mempunyai riwayat perjalanan ke Palembang, Sumatera Selatan. Kondisi terkini dirawat di rumah sakit swasta Bandarlampung. Pasien mengeluhkan batuk dan sesak.

Selanjutnya, pasien nomor 234 juga perempuan usia 43 tahun, mempunyai riwayat perjalanan ke Yogyakarta dan Jakarta. Kemudian dia datang ke Lampung. Pasien ini mempunyai komorbid Tb Kelenjar, dimana baru saja selesai pengobatan selama delapan bulan. Kini  dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Abdul Moeloek (RSUDAM) Lampung.

"Untuk pasien nomor 235 laki-laki usia 47 tahun, juga riwayat dari Yogyakarta dan Jakarta. Pasien mengeluhkan demam, batuk, dan sesak. Kemudian dilakukan ronsen, dengan hasil pneumonia. Kini kondisinya, juga dirawat di Ruang Isolasi RSUDAM Lampung," ujar Reihana.

Lalu pasien nomor 236 seorang laki-laki dari Tulangbawang Barat (TubaBa) usia 49 tahun  dengan riwayat perjalanan dari Jakarta, saat ini menjalani isolasi di rumah sakit TubaBa.

Selanjutnya, pasien nomor 237  seorang Laki-laki 47 tahun beralamat kabupaten Tanggamus ada riwayat perjalanan dari Jakarta dikategorikan orang tanpa gejala (OTG) saat ini sedang melakukan isolasi mandiri. 

"Kemudian, terdapat penambahan pasien sembuh, yakni pasien nomor 207 laki-laki usia 43 tahun dari Bandarlampung," tutup Reihana. (ded/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: