Purnabakti, 17 Personel Polres Lamteng Diminta Tetap Jaga Nama Baik Institusi

Purnabakti, 17 Personel Polres Lamteng Diminta Tetap Jaga Nama Baik Institusi

Medialampung.co.id - Sebanyak 17 personel Polres Lampung Tengah purnabakti. Pelepasan purnabakti dipimpin Wakapolda Lampung Brigjen Subianto melalui zoom meeting, Rabu (27/10).

Pelepasan purnabakti ini berdasarkan Surat Telegram Kapolda Lampung Nomor : ST/770/X/KEP/2021 tanggal 18 Oktober 2021 tentang Kegiatan Upacara Virtual Tradisi Pedang Pora Pelepasan Purnabakti Personel Polri Polda Lampung dan Jajaran Periode Januari-Oktober 2021.

Wakapolda Lampung Brigjen Subianto sangat bangga melihat personel yang mengikuti kegiatan ini dalam keadaan sehat walafiat. "Kegiatan ini merupakan wujud penghargaan kepada anggota Polri yang memasuki masa purnabakti," katanya.

Masa pensiun, kata Subianto, adalah babak baru bagi abdi negara untuk kembali ke lingkungan masyarakat. "Saya berharap kiranya dapat menghadapi masa akhir kedinasan untuk berpikir positif. Gunakan keterampilan selama bertugas dan lakukan kegiatan yang berguna. Ini agar dapat menimbulkan rasa percaya diri di tengah kembali kepada masyarakat," ungkapnya.

Subianto juga meminta personel purnabakti tetap menjaga nama baik institusi Polri. "Saya juga berpesan ketika kembali ke lingkungan masyarakat kiranya dapat tetap menjaga nama baik institusi Polri. Bisa menjadi panutan keluarga maupun masyarakat di lingkungan tempat tinggal," tegasnya.

Sedangkan Kabag Sumda Polres Lamteng Kompol Heri Sugito mewakili Kapolres AKBP Oni Prasetya juga berpesan kepada personel purnabakti. "Saya berpesan tetap jaga kebhinekaan sebagai pedoman hidup berbangsa dan bernegara. Jaga juga kesehatan di masa pandemi Covid-19. Semoga kita semua tetap dalam lindungan Tuhan Yang Maha Esa," ungkapnya.

Dalam pelepasan ini, para personel purnabakti diberikan penghargaan dan cinderamata. Ini sebagai wujud ucapan terima kasih telah mengabdi bagi negara. (sya)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: