Poskesdes Tritunggal Tak Efektif, Ini Penyebabnya

Poskesdes Tritunggal Tak Efektif, Ini Penyebabnya

Medialampung.coid - Tidak adanya bidan desa (Bindes) di Pemangku Tritunggal Pekon Bandingagung Kecamatan Suoh Lampung Barat, menyebabkan pelayanan pos kesehatan desa (Poskesdes) di wilayah tersebut tidak beroperasi maksimal seperti yang diharapkan masyarakat, hingga menyebabkan keluhan dari masyarakat setempat.

Salah seorang sumber terpercaya menyebut, sekitar enam bulan terakhir Poskesdes itu pelayanannya tidak efektif. Hal itu dilatar belakangi, setelah Bindes yang pertama Diah Rahmawati pindah tugas.

”Kami tidak tahu sebab bidang Bidan Diah pindah, namun sejak kepergiannya pelayanan tidak maksimal lagi, seperti saat dia tinggal disini,” katanya.

Saat ini, kata dia, pelayanan dilakukan oleh petugas kesehatan secara bergantian dengan waktu kerja hanya dari pagi sampai siang hari tidak seperti sebelumnya 1x24 jam. "Bahkan pengganti yang baru sekarang hanya datang ketika kegiatan posyandu," keluhnya.

Menurutnya, warga sangat berharap pelayanan di poskesdes itu bisa kembali seperti semula, yakni pelayanan 24 jam penuh dalam melayani masyarakat.(ius/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: