TNBBS Peringati Global Tiger Day 2019

TNBBS Peringati Global Tiger Day 2019

Medialampung.co.id - Dalam rangka memperingati Hari Harimau Internasional atau Global Tiger Day (GTD) 2019. Balai Besar Taman Nasional Bukit Barisan Selatan (BBTNBBS) bekerjasama dengan Sumatran Tiger Project GEF-UNDP dan Wildlife Conservation Society Indonesia Program (ECS-IP) menggelar kampanye penyelamatan harimau sumatera dengan nama latin Panthera Tigris Sumatrae.

Kegiatan yang mengangkat tema “Aksi Kita untuk Harimau Kita” itu digelar di Bumi Perkemahan Kawasan TNBBS, Pekon Kubuperahu, kecamatan Balikbukit, Senin (29/7/2019) itu dihadiri Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir. Sudarto, M.M,  Kasdim 0422/LB Mayor Inf. Agus Susanto, Kabid  Taman Nasional Wilayah II Liwa Amri, SH., M.Hut, Kasat Sabhara IPTU Mulyadi  serta  sejumlah mitra TNBBS, diantaranya WCS, WWF, Tiger Project Sumatera, Tiger Art, hingga sejumlah  komunitas seperti gerakan pramuka.

Dalam acara itu berbagai aksi teatrikal ditampilkan untuk membawa pesan kepada siswa sekolah dan masyarakat bahwa Harimau Sumatera saat ini terancam punah, selain itu panitia juga membagi-bagikan selebaran yang berisi mengenai informasi seputar Harimau Sumatera dan ada aksi mengecat muka dengan karakter Harimau Sumatera.

“Taman nasional bukit barisan selatan merupakan salah satu Tiger Conservation Lansdscape (TCL) yakni bentang alam yang dapat mendukung keberadaan dan kelestarian populasi harimau sumatera. Upaya konservasi harimau sumatera di TNBBS berkontribusi penting bagi penyelamatan populasi harimau sumatera secara keseluruhan,” terang Amri.

Disamping itu, pihaknya juga mengimbau masyarakat agar tidak melakukan perambahan hutan yang dapat menghambat peningkatan populasi harimau , jika tidak segera ditangani maka satwa yang dilindungi di TNBBS akan punah, sehingga sangat dibutuhkan pengetahuan masyarakat yang menjadi salah satu hal penting dalam pelestarian satwa.

“Untuk itu mari kita jaga kawasan TNBBS dari kerusakan agar bersama menjaga kelestarian flora dan fauna TNBBS sebagai warisan bagi anak cucu kita nanti,” pintanya. [caption id="attachment_24098" align="aligncenter" width="1024"] Dalam rangka memperingati Hari Harimau Internasional atau Global Tiger Day (GTD) 2019. Balai Besar TNBBS bekerjasama dengan Sumatran tiger project GEF-UNDP dan WCS-IP menggelar kampanye selamatkan harimau sumatera. Acara itu digelar di Bumi perkemahan kawasan TNBBS, Pekon Kubuperahu, kecamatan Balikbukit, Senin (29/7). - Foto Edi Prasetya[/caption]

Sementara, Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Ir. Sudarto, M.M berharap melalui peringatan hari harimau sedunia yang merupakan peringatan tahunan ini diharapkan dapat meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap konservasi harimau, kemudian seluruh masyarakat wajib menyelamatkan harimau Sumatera.

  “Kami tentunya mengajak seluruh lapisan masyarakat untuk ikut serta dalam rangkaian peringatan hari harimau sedunia 2019 sebagai dukungan dan kepedulian kita terhadap kelestarian satwa harimau Sumatera,” ujar Sudarto.

Ia menambahkan bahwa pemerintah daerah memberikan apresiasi terhadap TNBBS berkat terselenggaranya Global Tiger Day. Sebab kegiatan ini sejalan dengan program Pemerintah Kabupaten Lampung Barat yaitu kabupaten konservasi, sehingga semua pihak harus memiliki komitmen bersama untuk menjaga Flora dan fauna yang ada di TNBBS ini agar tidak punah.

“Peringatan Global Tiger Day ini sebagai kegiatan memastikan harimau mendapat perlindungan yang layak dan habitatnya semakin luas, hal ini hanya bisa terwujud jika kita semua menyadari pentingnya konservasi harimau karena populasi harimau terus menurun akibat berbagai faktor diantaranya adalah akibat dampak perubahan iklim, perburuan liar dan urbanisasi,” pungkasnya.(edi/lus/mlo)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: